Perindo Daftarkan 20 Bacaleg, Targetkan Usung Wali Kota Sendiri

Istimewa
bulat.co.id - Ketua DPD Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Sibolga, Makel Fuater mendaftarkan 20 kader terbaiknya menjadi bakal calon anggota legislatif (Bacaleg) ke kantor KPU Sibolga, di Jalan S Parman, Sabtu (13/5/2023).
Makel Fuater mengatakan, pada Pemilu Legislatif 2024, pihaknya menargetkan perolehan dukungan minimal 4 kursi di DPRD Sibolga sehingga dapat mengusung calon wali kota sendiri.
Baca Juga:Empat Parpol di Pamekasan Berencana Daftar Bacaleg Besok
"Pada Pemilu 2019, Perindo berhasil mendudukkan 3 anggota DPRD Sibolga. Maka pada Pemilu 2024, Perindo optimis dapat meningkatkan perolehan suara dan meraih 4 kursi DPRD Sibolga," kata Makel Fuater kepada wartawan.
Baca Juga:
Makel mengaku optimis akan mendapatkan hasil yang diharapkan, mengingat Perindo saat ini berada pada posisi terbaiknya, dan diisi oleh orang-orang (pengurus) dan kader yang siap berjuang dengan maksimal.
"Target kita lebih bagus dari 2019 lah. Minimal kita bisa dapat 4 kursi. Dan untuk Pilkada kita bisa mengusung calon wali kota sendiri," katanya.
Halaman :
Warning: A non-numeric value encountered in /home/u729743767/domains/bulat.co.id/public_html/theme/detail.php on line 313
Editor
:
Tags
Berita Terkait

286 Calon Jamaah Haji Sergai Siap Berangkat, Bupati Sampaikan Pesan Ini

Bupati Madina Keluarkan Surat Perintah Penghentian PETI Di 12 Kecamatan

Bupati Labuhanbatu Buka Carnaval di Eks Pasar Baru Rantauprapat Tuai Respons Warganet

Bupati Tapsel Gus Irawan Buka MTQ Ke-7 Tingkat Kecamatan di Angkola Muara Tais

Presiden Prabowo Subianto Gelar Panen Raya Padi Serentak 14 Provinsi, Bupati Labuhanbatu Absen

Dewi Suryani Minta Pemerintah Buka Pasar Bazar Week End di Labuan Bajo
Komentar