Perindo Daftarkan 20 Bacaleg, Targetkan Usung Wali Kota Sendiri

Makel Fuater mengatakan, pada Pemilu Legislatif 2024, pihaknya menargetkan perolehan dukungan minimal 4 kursi di DPRD Sibolga sehingga dapat mengusung calon wali kota sendiri.
Baca Juga:Empat Parpol di Pamekasan Berencana Daftar Bacaleg Besok
"Pada Pemilu 2019, Perindo berhasil mendudukkan 3 anggota DPRD Sibolga. Maka pada Pemilu 2024, Perindo optimis dapat meningkatkan perolehan suara dan meraih 4 kursi DPRD Sibolga," kata Makel Fuater kepada wartawan.
Baca Juga:
Makel mengaku optimis akan mendapatkan hasil yang diharapkan, mengingat Perindo saat ini berada pada posisi terbaiknya, dan diisi oleh orang-orang (pengurus) dan kader yang siap berjuang dengan maksimal.
"Target kita lebih bagus dari 2019 lah. Minimal kita bisa dapat 4 kursi. Dan untuk Pilkada kita bisa mengusung calon wali kota sendiri," katanya.
Dia menjelaskan, 20 bacaleg yang telah didaftarkan ke KPU tersebut, 8 orang untuk dapil 1 dan 12 orang untuk dapil 2.
"20 bacaleg Perindo tersebut lebih 30 persen di antaranya adalah perempuan. Jadi, sudah sesuai dengan aturan perundang-undangan yang berlaku," katanya.
Terkait penyelenggaraan Pemilu 2024, Makel Futer percaya jika KPU akan bekerja secara profesional, berintegritas serta jujur dan adil.
"KPU bekeria seperti biasalah. Sudah ada aturan mainnya sendiri. Prinsipnya harus netral dan transparanlah," katanya.
Ketua KPU Sibolga, Khalid Walid didampingi Ketua Divisi Teknis Penyelenggaraan, Salmon Tambunan mengatakan, pendaftaran bacaleg ke KPU Sibolga telah dibuka pada 1-14 Mei 2023.
"Sejak dibuka hingga tanggal 10 Mei 2023, tidak ada parpol yang mendaftarkan bacalegnya. Kemudian, pada Kamis (11/5/2023) ada 3 parpol yang mendaftarkan bacalegnya ke KPU Sibolga yaitu, PDIP, Nasdem dan PKS," katanya.
Kemudian pada, Jumat (12/5/2023), tidak ada parpol yang mendaftarkan bacaleg ke KPU Sibolga, baru pada hari Sabtu (13/5/2023), ada partai Gerindra, PBB, Perindo dan PKB yang mendaftarkan bacalegnya ke KPU Sibolga.
"Jadi, kita sudah menerima berkas pendaftaran dan besok, Minggu (14/5/2023) adalah hari terakhir pendaftaran. Kita berharap, semua partai politik sudah siap mendaftarkan bacalegnya, dengan batas waktu hingga pukul 23:59 WIB, jadi lewat dari situ kita tidak menerima pendaftaran lagi," katanya.

286 Calon Jamaah Haji Sergai Siap Berangkat, Bupati Sampaikan Pesan Ini

Bupati Madina Keluarkan Surat Perintah Penghentian PETI Di 12 Kecamatan

Bupati Labuhanbatu Buka Carnaval di Eks Pasar Baru Rantauprapat Tuai Respons Warganet

Bupati Tapsel Gus Irawan Buka MTQ Ke-7 Tingkat Kecamatan di Angkola Muara Tais

Presiden Prabowo Subianto Gelar Panen Raya Padi Serentak 14 Provinsi, Bupati Labuhanbatu Absen
