Tokoh Perempuan Sergai Promosikan Wisata dan Kuliner di Kuala Lumpur Malaysia
Yusnar - Senin, 11 Desember 2023 16:30 WIB
bulat.co.id -SERGAI | Tokoh perempuan Serdang Bedagai (Sergai), Eladira, S.Sos bersama para Mahasiswa Pasca Sarjana (S2) - Magister Manajemen (MM), di Kuala Lumpur Malaysia ikuti study tour Widya Karya, Jumat (8/12/23) kemarin.
Eladira juga turut didampingi Direktur Pasca Sarjana UMA Prof Dr. Ir. Retna Astuti Kuswardani, MS.
Pada saat itu, sosok tokoh perempuan Sergai, Eladira diberi kesempatan dan terpilih menjadi perwakilan dari kampus UMA Sumatera Utara, yang membaca agenda persentase dalam promosi wisata dan UMKM yang dipaparkan di Universitas Teknologi Mara (UITM) Shah Alam dan Perusahaan Felda Global Ventures (FGV).
Eladira memilih wisata dan UMKM Serdang Bedagai, mempromosikan wisata dan kuliner terpopuler di Serdang Bedagai, yang terletak di Kecamatan Spispis Desa Buluh Duri, dari Arum Jeram ( rafting) berada di Sungai Bahbalon dengan jabaran nuansa alam dan air yang asli dengan keindahan panorama yang menakjubkan, begitu juga kuliner dan produk lokal dodol Pasar Bengkel terkenal.
Eladira kepada wartawan Senin (11/12/23) menyampaikan, dirinya berharap dengan promosi destinasi wisata arum jeram, kuliner, UMKM dodol di Serdang Bedagai, menjadi penarik para wisatawan dan para mahasiswa UITM Malaysia untuk berkunjung ke Sumatera Utara terutama Kabupaten Serdang Bedagai.
Eladira juga mengucapkan banyak terima kasih kepada UITM Shah Alam Malaysia, KBRI, dan perusahaan FGV, yang telah memberi ruang dan waktu untuk mahasiswa pasca sarjana UMA Indonesia.
"Saya juga berpesan semoga Indonesia dan Malaysia tetap solid menjaga hubungan diplomatik, kerjasama yang kokoh, menjaga kemitraan dalam kerjasama bilateral, baik politik, ekonomi, sosial, keamanan dan perbatasan," paparnya.
Tak lupa, sosok tokoh perempuan Sergai ini mengucapkan terima kasih atas support dan atensi dukungan dari Indonesia terutama Pemerintah Kabupaten Serdang Bedagai, terutama Dinas Pariwisata.
"Semoga Serdang Bedagai menjadi Kabupaten yang Maju Terus, Mandiri, Sejahtera dan Religius," tutupnya.
Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait
Soal BHPRD 2024 Belum Dicairkan, BPKAD Sergai Sebut Dinas PMD Belum Laporkan untuk Realisasinya
Polres Sergai Amankan Kapal Bawa PMI ilegal di Perairan Pantai Kelang, Tekong dan ABK jadi Tersangka
Mutasi di Polres Sergai: Kasat Binmas dan Kapolsek Teluk Mengkudu Berganti
Ungkap Kasus Selama Periode Januari 2025: Sat Narkoba Polres Sergai Berhasil Amankan 42 Tersangka
Syahlan Siregar Ungkap Cara Percepatan Aspirasi Rakyat Sergai Cepat Terealisasi
Lapor Pak Presiden,! Jalinsum Sergai sering 'Makan' Korban: Kondisinya Bergelombang, Berlubang dan Gelap Gulita
Komentar