Komnas PA Memberi Penghargaan Kepada Kapolres Labuhanbatu dan Bupati Labura
Apresiasi
yang diberikan oleh Ketua Umum Komnas PA, Aris Merdeka Sirait tersebut atas
keberhasilan Polres Labuhanbatu dalam mengungkap kasus kekerasan dan kejahatan
seksual anak dilingkungan Pendidikan pada bulan Mei 2023 lalu.
Baca Juga:
"Saya
hadir di Polres Labuhanbatu ini memberikan penghargaan atas keberhasilan
mengungkap kasus kejahatan seksual dan kekerasan kepada anak di wilayah hukum
Labuhanbatu ini," kata Aris Merdeka Sirait, Rabu (21/6/2023) di
Rantauprapat.
Baca Juga :Lemkapi Apresiasi Polres Labuhanbatu, Jumat Curhat Jadi Program Favorit
Penyerahan
penghargaan tersebut dilaksanakan di Aula Yan Piter, Polres Labuhanbatu
dihadiri oleh Sekda H. Muhammad Su'ib dan sejumlah Pejabat Pemkab mewakili
Bupati Labura.
Selain untuk
Kapolres dan Bupati Labura, penghargaan ini juga diberikan kepada 10 orang
personil Polres Labuhanbatu dari Satreskrim dan UPPA.
Kasus yang
sempat viral itu sebelumnya menarik perhatian Aris Merdeka Sirait. Kemudian ia
melakukan pengamatan dan penelitian terkait peristiwa yang ditangani oleh
Polres Labuhanbatu tersebut
Baca Juga :Lidpamfik Denpom l/1 Pematangsiantar Tangkap Bandar Narkoba di Diskotik One Heart
Dalam
kesempatannya, Aris mengungkapkan bahwa ia merasa takjub dengan kerja cepat
dalam proses penanganan kasus anak oleh Personil Polres Labuhanbatu dibawah
kepimpinan AKBP James H Hutajulu.