Audiensi ke Koramil, Danramil 01/Sunggal: Jaga Kondusifitas Pemilu 2024

- Kamis, 05 Januari 2023 19:30 WIB
Audiensi ke Koramil, Danramil 01/Sunggal: Jaga Kondusifitas Pemilu 2024
bulat.co.id
PPK Sunggal saat audiensi dengan Danramil 01/Sunggal di Koramil 01 Sunggal, Kamis (5/1/2023).
bulat.co.id - Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Sunggal Pemilu 2024 audiensi dengan Danramil 01/Sunggal dan Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) Sunggal, Kamis (5/1/2023).

Audiensi itu dilakukan dalam memperkuat sinergitas dengan unsur Muspika Sunggal Kabupaten Deli Serdang menuju Pemilihan Umum (Pemilu) 2024.

Danramil 01/Sunggal, Kapten Slamet Hidayat meminta kepada PPK Sunggal dapat menjaga kondusifitas dari tahapan hingga pemungutan dan penghitungan suara Pemilu 2024 secara bersama-sama.

"Saya minta kepada penyelenggara atau PPK Sunggal yang baru dilantik ini dapat bersama-sama menjaga kondusifitas selama pelaksanaan tahapan Pemilu 2024 di Kecamatan Sunggal. Mari lah kita jaga bersama, jangan sampai ada riak-riak di luar sana yang membuat jadi tidak kondusif," ujar Kapten Slamet Hidayat saat menerima audiensi PPK Sunggal di Koramil 01/Sunggal.

Dia menuturkan menjelang pesta demokrasi 5 tahun sekali ini, bisa diperkirakan akan ada muncul pencitraan dari masing-masing calon dan Partai Politik untuk mencuri perhatian masyarakat khususnya di Kecamatan Sunggal.


Advertisement
Halaman :

Warning: A non-numeric value encountered in /home/u729743767/domains/bulat.co.id/public_html/theme/detail.php on line 313
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru