Rektor Tutup UM Tapsel Championship 2023

Hendra Mulya - Jumat, 11 Agustus 2023 15:30 WIB
Rektor Tutup UM Tapsel Championship 2023
Istimewa
Suasana pada penutupan UM TapseI Championship 2023

bulat.co.id -TAPSEL | Rektor Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan (UM Tapsel) Muhammad Darwis MPd menutup secara resmi "UM Tapsel Championship 2023" di lapangan kampus Jalan Stn M Arif, Kota Padang Sidimpuan, Kamis (10/8/23) sore.

Advertisement

Dalam kegiatan ini, dia mengucapkan selamat kepada sang juara mewakili berbagai sekolah SMA/SMK dan MA se-Tabagsel serta Tapanuli Tengah dan Sibolga serta berharap untuk terus mengasah kemampuannya agar kedepannya lebih berprestasi.

Baca Juga:

"Yang belum berhasil menjadi pemenang agar tidak berkecil hati karena UM Tapsel akan kembali laksanakan giat serupa sekitar bulan Februari tahun mendatang," ucapnya.

"Bagi yang belum menang, persiapkan kembali dan asah kemampuan. Dimana, keputusan berdasarkan penilaian juri, kami sama sekali tidak intervensi terkait dengan hasil keputusan juri yang kami yakini juga sangat profesional dalam menilai," ungkapnya.

Disebutkannya, bahwa jika pada saatnya nanti diantara peserta mendaftar di kampus UM Tapsel dan menjadi tim inti beberapa cabang olah raga dan seni, akan mendapatkan keringanan uang kuliah.

"Kalau adik-adik nanti ketika menjadi mahasiswa UM Tapsel menjadi tim inti di berbagai cabang olah raga dan seni yang diprioritaskan kampus di tingkat Kab/Kota, Provinsi, Nasional dan Internasional maka kampus ini akan memberikan apresiasi dengan pemberian beasiswa atau pemotongan uang kuliah," sebutnya.

Selanjutnya, acara ditutup dengan pengumuman pemenang dan sekaligus penyerahan piala.Adapun para pemenang masing-masing pertandingan dan lomba untuk Desain Grafis, juara 1 Syifa Alya dari sekolah SMA Nurul Ilmi Psp, juara 2 diraih oleh Dea Afrilia dari MAN 1 Psp dan juara 3 oleh Khalif Day Angga dari MAN 1 Kota Psp.

Cabang ON-MIPA, sebagai juara 1 diraih Rahmad Sandy Rhamadhona asal MAN 1 Psp, juara 2, 3 dan 4 diraih oleh Amsyanuddin, Rizkita Amanda dan Abidan Siregar dari SMA Nurul Ilmi, sedangkan jura 5 atas nama Rona Lubis dari SMA IT Darul Hasan Kota Psp.

Sementara, Cabang Pop Singer kategori Putra, Nazlul Islah asal sekolah SMA Nurul Ilmi berhasil menjadi pemenang, juara 2 atas nama Doli Eliezer dari SMAN 1 Psp dan juara 3 diraih Fawwaz Hadi dari MAN 1 Psp Kategori Putri, juara 1 dan 2 diraih oleh Mutiara dan Aimee Irena dari SMAN 4 Psp dan juara 3 diraih oleh Yakinah Zahra Simatupang dari SMAN 2 Psp.

Untuk Cabang Syarhil Qur'an kategori Putra,
sebagai juara 1 tim dari Nurul Ilmi, juara 2 tim dari MAN Sibolga, juara 3 tim dari SMA Plus Sipirok, dan juara 4 tim dari MAN 2 Psp.

Sedangkan kategori Putri, juara 1 diraih tim dari MAN 1 Psp, juara 2 diraih tim dari MAN Sibolga dan sebagai juara 3 tim dari sekolah MAN 2 Psp.

Cabang Bola Voli Putra, juara 1 adalah tim SMKN 1 Lumut, juara 2 tim dari SMAN 2 Psp SMAN 2 Siabu dan SMKN 2 Psp sebagai juara 3 dan 4. Sementara Muhammad Dahlan berhasil meraih gelar pemain terbaik. SMAN 6 Psp, SMAN 3 Psp, MAN 1 Sibolga, dan SMKN 1 Lumut menjadi juara 1,2,3 dan 4 untuk kategori bola volly putri. Sebagai pemain terbaik diraih Anggun Nurul Badriah.

Untuk cabang Futsal Putra, sebagai juara 1 SMAN 2 Psp, SMAN 3 Psp dan SMAN 1 Angkola Barat meraih juara 2 dan 3. Sedangkan SMAN 5 Psp menjadi juara 4.

Bayu Ambone Siregar berhasil meraih gelar 'Top Score' dan pemain terbaik jatuh kepada Muhammad Arif Albar. Juara 1 Futsal Putri diraih MAN 1 Sibolga, juara 2 dari sekolah MAN 2 Psp, dan tim dari luar sekolah menjadi juara bersama.

Ke wartawan, Wakil rektor III, Muklis SP MMA menyebut bahwa UM Tapsel Championship adalah program tahunan bidang kemahasiswaan yang diikuti utusan SMA yang sebelumnya sudah diundang tanpa memilih dan memilah baik SMA/SMK maupun Madrasah Aliyah (MA) se-Tabagsel dan luar Tabagsel yang menjadi langganan peserta setiap event ini digelar sebelumnya.

Sementara itu, Ka Lembaga Kemahasiswaan UM Tapsel, Khatib Lubis MSi sekaligus Ketua Panitia menyampaikan bahwa giat ini adalah wahana menggalakkan olahraga dan seni di samping sebagai upaya mencari bibit baru di bidang masing-masing termasuk pengetahuan MIPA.

"Terpenting adalah membudayakan sportifitas pada diri siswa", ujarnya.

Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru