Bupati Lepas 40 Truk pengangkut Logistik Pemilu 2024 Menuju 15 Kecamatan Se-Tapsel

Suhut Gultom - Senin, 12 Februari 2024 22:00 WIB
Bupati Lepas 40 Truk pengangkut Logistik Pemilu 2024 Menuju 15 Kecamatan Se-Tapsel
Suasana saat Bupati Dolly dan Forkopimda Tapsel lepas 40 truk pengangkut Logistik ke 15 Kecamatan se-Tapsel.
bulat.co.id - Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel) H Dolly P Pasaribu melepas 40 truk pengangkut logistik Pemilu Tahun 2024 menuju 15 Kecamatan se-Kabupaten Tapsel.Acara tersebut berlangsung di halaman Kantor KPU Tapsel, Jalan Lintas Sumatera, Desa Situmba, Kecamatan Sipirok, Tapsel. Senin (12/2/2024)

Advertisement
Dolly menyampaikan bahwa saat ini masyarakat Indonesia termasuk Tapsel akan menghadapi Pemilu Serentak dan seluruh pihak bertanggung jawab akan keberlangsungan acara tersebut, bahkan supir sekalipun sangat berperan penting dalam terlaksananya giat tersebut.

Baca Juga:
Selain itu ada beberapa TPS di Tapsel yang sulit dijangkau, seperti melalui jalanan medannya sulit, melewati sungai yang kadar airnya naik sehingga mengharuskan menjaga surat suara jangan sampai rusak ketika tiba dilokasi.

"Diharap kelancaran dan kesuksesan pesta demokrasi semoga perjalanan sampai ke tujuan PPK Kecamatan terhindar dari segala halangan dan rintangan, sehingga masyarakat merasakan demokrasi yang riang gembira", ujar Dolly.

Sebelumnya Ketua KPU)Tapsel, Zulhajji Siregar mengatakan pendistribusian Logistik pada hari Senin (12/2) sampai ke tingkat Kecamatan, dan pada hari Selasa (13/2) melalui Kecamatan di distribusikan ke Kelurahan/Desa sampai ke TPS dengan jumlah 5.370 kotak suara. Dimana pada 40 truk pengangkut logistik terdapat 1 Personil dari TNI dan Polres Tapsel serta Staf dari KPU Tapsel.

"Kita harapkan logistik ini tepat sasaran, tepat waktu, tepat jumlah, dan tepat jenis serta tiada rintangan dan halangan", ucap Zulhajji.

Editor
: Hadi Iswanto
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru