Peduli Stunting, AKBP Yon Edi Kunjungi Erril Anak Asuh Stunting Polres Tanjung Balai Naik Sepeda

Jhonson Siahaan - Minggu, 09 Juni 2024 21:16 WIB
Peduli Stunting, AKBP Yon Edi Kunjungi Erril Anak Asuh Stunting Polres Tanjung Balai Naik Sepeda
bulat.co.id/jhonson siahaan
Kapolres Tanjung Balai, AKBP Yon Edi Winara saat mendatangi Anak Asuh Stunting Polres Tanjung Balai, dengan memakai baju olahraga ke rumah orang tuanya Ahmad Emmiril Tambunan.
bulat.co.id - TANJUNG BALAI | Kinerja Kapolres Tanjung Balai, AKBP Yon Edi Winara SH SIK MH patut diapresiasi.

Selain sebagai personil Polri yang berhasil mengungkap tindak kriminal di wilayah hukumnya Polres Tanjung Balai, pria kelahiran Medan, juga mempunyai rasa kepedulian terhadap sesama yang sangat tinggi.

Advertisement

Ini terbukti dari kunjungan yang dilakukan Yon Edi Winara terhadap Anak Asuh Stunting Polres Tanjung Balai, Ahmad Emmiril Tambunan atau yang akrab dipanggil Erril.

Baca Juga:

Tak hanya itu, Kapolres Tanjung Balai, AKBP Yon Edi Winara SH SIK MH, ini juga sangat dekat dengan masyarakat dan terbuka dengan masyarakat.

Hal ini terlihat dari kesehariannya Yon Edi Winara, yang selalu mengunjungi masyarakat yang membutuhkan tanpa ada rasa sungkan dan tanpa memandang status setiap saat.

Dalam kunjungan ke masyarakat kali ini, Yon Edi Winara juga tak sungkan-sungkan bercengkerama dengan anak-anak.

Pemandangan ini terlihat saat Kapolres Tanjung Balai, AKBP Yon Edi Winara SH SIK MH mengunjungi Anak Asuh Stunting Polres Tanjung Balai, Ahmad Emmiril Tambunan, yang tinggal di Jalan Subur Lingkungan IV, Kelurahan Kuala Silo Bestari, Kecamatan Tanjung Balai Utara, Kabupaten Tanjung Balai. Saat mengunjungi Ahmad Emmiril Tambunan yang sering disapa Erril itu, Yon Edi Winara menaiki sepeda.

Saat mengunjungi Erril menggunakan sepeda, Yon Edi Winara juga terlihat bertanya kepada anak-anak yang sedang naik sepeda.

Yon Edi Winara terlihat bertanya kepada anak-anak itu dan jalan sama menuju ke rumah orang tua Erril.

Saat jalan bersama, Yon Edi Winara juga mendayung sepeda sambil bercanda gurau dengan anak-anak tersebut.

Tiba di kediaman Erril, Yon Edi Winara yang ditemani personil Bhabinkamtibmas Polres Tanjung Balai disambut orang tuanya Erril, Syarifuddin Tambunan dan Nurul Hidayah.

Didalam rumah, Yon Edi Winara langsung menyapa Ahmad Emmiril Tambunan ketika dipelukkan ibunya, Nurul Hidayah. Yon Edi Winara langsung bercerita dengan kedua orang tuanya Erril.

Yon Edi Winara mengatakan, hal tersebut dilakukannya sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama. Tak hanya itu, ujar mantan Kanit Reskrim Polsek Medan Tembung (dulunya Polsek Percut Seituan), semua yang dimilikinya merupakan titipan Nabi Muhammad SAW dan kita sebagai makhluk ciptaan-Nya, harus saling berbagi.

Editor
: Andy Liany
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru