Edy Rahmayadi Pertaruhkan Eksistensi Melayu ke Tangan Tokoh Muda

bulat.co.id -TANJUNGBALAI | Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) Edy Rahmayadi menegaskan, eksistensi Melayu sebagai bagian etnis di Indonesia akan tetap terjaga sekaligus tumbuh dan berkembang jika tokoh muda Melayu mampu mengambil peran lebih besar diberbagai bidang untuk mengembalikan kejayaan yang pernah dimiliki agar Melayu tidak hilang di Bumi.
Penegasan itu disampaikan, Edy Rahmayadi pada acara Pagelaran Adat Diraja Melayu Asahan Istiadat Penobatan Sultan Asahan Seri Paduka Yang Mulia Sultan Muhammad Iqbal Alvinanda Abdul Djalil Rahmadsyah (Sultan Asahan XIII), di Lapangan Sultan Abdul Djalil Rahmadsyah, Kota Tanjungbalai, Kamis (10/8/23).
Baca Juga:
Baca Juga :Melayu Sabet Empat Gelar Terbaik di PSBD V Asahan">Stand Melayu Sabet Empat Gelar Terbaik di PSBD V Asahan
Gubsu yang mengaku memiliki ikatan emosional dengan Kesultanan Asahan karena beberapa waktu lalu, beliau mendapat gelar kehormatan sebagai Datuk Laksamana Nara Diraja Asahan (gelar tersebut ketika itu diberikan langsung oleh Sultan Asahan XII, almarhum Abraham).
Oleh karenanya, secara personal dirinya memiliki tanggung jawab terhadap kelangsungan Kesultanan Asahan yang berpusat di Kota Tanjungbalai.
"Ada Balai di Ujung Tanjung kembalikan kebesaran Melayu di Tanjungbalai, Sultan masih muda, dia harus dibimbing sesuai dengan adat Melayu, koordinasikan tugas ini bersama dengan segenap pihak baik pemerintah kota maupun anggota DPRD," ujar Edy Rahmayadi dengan nada spontan.
Dalam kesempatan terpisah di lokasi acara yang sama, Ketua Pengurus Daerah Majelis Adat Budaya Melayu Indonesia (PD MABMI) Asahan, Tengku M. Husyairi, S.STP melaporkan kepada Gubsu, Edy Rahmayadi tentang keberhasilan Stand Etnis Melayu di Pagelaran Seni Budaya Daerah (PSBD) V Asahan yang baru usai pelaksanaannya minggu pertama Agustus 2023.
Tengku M Husyairi selaku Tokoh Muda Melayu didampingi Penasehat MABMI Asahan, Dato' Muda Zaid Afif dan Wakil Ketua OKK, OK Muhammad Rasyid menyampaikan, kepada orang nomor satu di Pemprovsu ini, bahwa Stand Etnis Melayu di PSBD berhasil meraih Juara Umum III dengan menyabet 4 gelar.
Baca Juga :Melayu Menggema di Pantai Timur Sumut">Gaung Budaya Melayu Menggema di Pantai Timur Sumut
Keempat gelar terbaik diraih Stand Etnis Melayu masing-masing terbaik I katagori penampilan Adat Tradisi, terbaik II katagori Seni Bangunan Rumah Adat, terbaik II katagori Karya Seni Budaya dan terbaik III katagorii Penampilan Devile Pawai.
"Gubsu memberikan apresiasi dengan perolehan dicapai Stand Etnis Melayu di PSBD V Asahan, bahkan beliau menaruh harapan besar kepada tokoh muda Melayu untuk terus berkaya serta tidak mudah puas dengan prestasi diraih. Di samping itu kami diingatkan Gubsu agar tidak pantang menyerah bila sewaktu-waktu mengalami kegagalan serta kendala dalam menjalankan program untuk kebangkitan Melayu", ujar Tengku M Husyairi menirukan ucapan Gubsu.

Ketua PSI Sergai Buka Puasa Bersama dengan Alumni Sekolah Perwira Angkatan 20.1992/1993 Sukabumi

Ketua PSI Vera Pasaribu Hadiri Buka Puasa Bersama DPC PPP Sergai

PSI Serdang Bedagai Mengajak Masyarakat Bergabung ke Partai Super Terbuka

Sah! SMSI Tapanuli Utara Dilantik, Darwin Nainggolan Jabat Ketua

Ulang Tahun SMSI : Sewindu Mengarungi Disrupsi Multidimensi
