Lanal Sibolga Diduga Tangkap Lepas Kapal Pukat Trawl, Aliansi PPPNT Gelar Aksi Unjukrasa

Dodi
Suasana aksi unjukrasa di kantor DPRD Sibolga
bulat.co.id -Aliansi Pemuda Putra-putri Nelayan Tradisional Sibolga-Tapanuli Tengah melakukan aksi unjukrasa di depan gedung DPRD Kota Sibolga, Jalan S. Parman, Kelurahan Pasar Belakang, Kecamatan Sibolga Kota, Kota Sibolga, Sumatera Utara, Rabu (3/5/23).
Koordinator aksi, Raju Firnanda Hutagalung dalam orasinya mengatakan, aksi ini dilakukan terkait adanya dugaan pembebasan kapal pukat trawl yang dilakukan pihak Lanal Sibolga yang sebelumnya telah ditangkap.
"Kami mendengar dan menduga bahwa ada pukat trawl ditangkap, yaitu KM Bintang Kehidupan, KM Bintang Timur, KM Sumber Rejeki 04. Kita duga kapal ini ditangkap, kemudian dilepaskan," ungkap Raju, Rabu (3/5/23).
Pihaknya berkeinginan agar dugaan tersebut dapat dikonfirmasi pihak Lanal Sibolga. "Harapan kami ini kapal yang ditangkap, kalau ditangkap berarti ada yang dilanggar, ada undang-undang yang di langgar, pertanyaan kenapa dilepas, bila mana dugaan kami ini benar maka memunculkan pertanyaan yang besar," katanya.
Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait

Kisruh Penerimaan PPPK, HMI Akan Gelar Unjurasa Minta Bupati Jalankan Rekomendasi DPRD

Aksi Unjukrasa Dugaan Pungli di Dispenda Labuhanbatu Ditunda, Isu Dugaan Terima Suap Tersiar

Unjukrasa Puluhan Nelayan di PKS Ajamu Labuhanbatu Nyaris Ricuh dan Baku Hantam

Minta PN Stabat Adil dan Tidak Diintervensi, Ratusan Masa Gelar Unjukrasa

Kapolda NTT Tak Temui Masa Aksi Cipayung Plus Kota Kupang, ini Alasannya

Pelaku Pembunuhan Sebastianus Tak Kunjung Ditangkap, Cipayung Plus Gelar Unjukrasa di Mapolda NTT
Komentar