Rumah Warga Tualang Terbakar, Ini Penjelasan Kasatpol PP Sergai
Yusnar - Senin, 25 Maret 2024 22:20 WIB

Rumah milik Darlianto (40) warga Lingkungan lll Kelurahan Tualang Kecamatan Perbaungan terbakar
bulat.co.id - Telah terjadi kebakaran satu unit rumah milik Darlianto (40) warga Lingkungan lll Kelurahan Tualang Kecamatan Perbaungan Kabupaten Sergai, Minggu (24/3) sekira pukul : 03:30 WIB.
Kasat Pol PP Sergai Muhammad Wahyudi, S.STP, M.Si kepada wartawan, Senin (25/3) sekira pukul 20.30 wib memaparkan pihaknya menerima informasi sekitar pukul 03:30 WIB bahwa ada terjadi kebakaran melalui Call Center Wilayah Manajemen Kebakaran (WMK) Kecamatan Perbaungan.
"Kebakaran diduga diakibatkan konsleting arus listrik di dalam rumah," ujarnya.
Baca Juga:
Selanjutnya, kata Wahyudi, Tim WMK yang turun ke Lokasi yakni WMK Perbaungan. Tiba ke lokasi kebakaran sekira pukul 04:00 WIB.
"Berkat kerja keras seluruh personel Damkar yang ada di TKP. Akhirnya evakuasi korban kebakaran dapat diselesaikan pada pukul : 05:15 WIB,"ujarnya.
"Atas kebakaran tersebut, tidak ada korban jiwa namun kerugian yang ditaksirkan Rp. 100.000.000,"pungkas Kasatpol PP Sergai.
Editor
:
Tags
Berita Terkait

Ketua PSI Sergai Buka Puasa Bersama dengan Alumni Sekolah Perwira Angkatan 20.1992/1993 Sukabumi

Ketua PSI Vera Pasaribu Hadiri Buka Puasa Bersama DPC PPP Sergai

PSI Serdang Bedagai Mengajak Masyarakat Bergabung ke Partai Super Terbuka

Kapolres Berikan Penghargaan kepada Jajaran Sat Narkoba Polres Sergai

Safari Ramadan Pemkab Sergai digelar, Wabup Sergai Sambangi Desa Pekan Tanjung Beringin

Klarifikasi atas Tuduhan Kriminalisasi: Penegakan Hukum Harus Berdasarkan Fakta!
Komentar