PAC PP Kecamatan Teluk Mengkudu Berbagi Takjil kepada Masyarakat
Yusnar - Minggu, 24 Maret 2024 16:32 WIB

ist
PAC PP Kecamatan Teluk Mengkudu Berbagi Takjil kepada Masyarakat
bulat.co.id - PAC Pemuda Pancasila (PP) Kecamatan Teluk Mengkudu berbagi takjil kepada masyarakat di Jalan umum Dusun II Desa Pasar Baru Kecamatan Teluk Mengkudu, Kabupaten Serdang Bedagai, Sabtu (23/3) sore.
Kegiatan pembagian takjil ini dipimpin langsung Ketua PAC PP Teluk Mengkudu, Rasiman Sembiring didampingi Sekretaris, Suhermanto, Bendahara Mangasa Sitanggang.
Kemudian, hadir juga Ketua penasehat Marnakok Sitanggang dan Sekretaris penasehat Eri Handoko, SH, S.Pd dan Personil Babinsa Koramil 09 Teluk Mengkudu.
Baca Juga:
Ketua PAC PP Teluk Mengkudu, Rasiman Sembiring kepada wartawan Minggu (24/3) menyebutkan kegiatan ini untuk mempererat silaturahmi antara Pengurus dan Anggota serta semoga mendapatkan keberkahan untuk PAC PP Teluk Mengkudu di Bulan Ramadhan.
"Dengan pembagian takjil ini semoga dapat membantu masyarakat sekitar untuk berbuka Puasa," ujarnya.
Editor
: Andy Liany
Tags
Berita Terkait

Ketua PSI Sergai Buka Puasa Bersama dengan Alumni Sekolah Perwira Angkatan 20.1992/1993 Sukabumi

Ketua PSI Vera Pasaribu Hadiri Buka Puasa Bersama DPC PPP Sergai

PSI Serdang Bedagai Mengajak Masyarakat Bergabung ke Partai Super Terbuka

Kapolres Berikan Penghargaan kepada Jajaran Sat Narkoba Polres Sergai

Safari Ramadan Pemkab Sergai digelar, Wabup Sergai Sambangi Desa Pekan Tanjung Beringin

Klarifikasi atas Tuduhan Kriminalisasi: Penegakan Hukum Harus Berdasarkan Fakta!
Komentar