Kebakaran di Desa Durian Kondot, Respon Cepat Kapolsek Kotarih Lakukan Olah TKP
Yusnar - Kamis, 25 Januari 2024 14:50 WIB

bulat.co.id -Pastikan situasi kondusif Polsek Kotarih Polres Serdang Bedagai (Sergai) melakukan tindakan pertama tempat kejadian perkara (TPTKP) dan olah TKP kebakaran, Kamis (25/1/2024) di Dusun II Desa Durian Kondot Kecamatan Kotarih Kabupaten Serdang Bedagai.
TPTKP dan olah TKP kebakaran langsung dipimpin Kapolsek Kotarih Iptu Mula Purba, SHI, MH didampingi Wakapolsek Ipda Brimen Sihotang SH,MH dan Kanit Samapta Aipda Nomansyah Purba bersama personel Inafis Polres Sergai.
Baca Juga:
"Langkah awal kita merespon kejadian dan masyarakat dengan sigap berupaya memadamkan api, kita memasang garis polisi(police line) dari hasil penyelidikan sementara bahwa kebakaran diduga korsleting arus listrik dan pihak PLN telah memutus jaringan ke lokasi kebakaran"jelas Kapolsek.
Lokasi kebakaran merupakan peternakan kandang ayam broiler atau ayam pedaging milik Netty Purba (59) terbuat dari kayu dan terpal plastik berada ditepi sungai sehingga dengan adanya korsleting arus listrik percikan api menyambar kandang dengan situasi alam angin kencang maka api merambat dengan cepat melahap 1 buah kandang.
"Korban mengalami kerugian materiil, kandang ayam yang sedang kosong, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa kebakaran tersebut, sampai saat ini masih dalam proses penyelidikan"lanjutnya.
Kepala Desa Durian Kondot Epriandi Purba mengapresasi respon Kapolsek Kotarih dan anggota yang turun langsung menangani kebakaran di Desanya dan pihak PLN telah memutus jaringan ke lokasi kebakaran.
"Kita menerima laporan warga adanya kebakaran kandang ayam nya yang diduga dari arus listrik beberapa kali percikan listrik di sambungan ke kandang. kemudian kita melaporkan ke Polsek dan Kapolsek turun langsung bersama anggotanya, melakukan pemeriksaan TKP," pungkasnya.
Tags
Berita Terkait

Ketua PSI Sergai Buka Puasa Bersama dengan Alumni Sekolah Perwira Angkatan 20.1992/1993 Sukabumi

Ketua PSI Vera Pasaribu Hadiri Buka Puasa Bersama DPC PPP Sergai

PSI Serdang Bedagai Mengajak Masyarakat Bergabung ke Partai Super Terbuka

Kapolres Berikan Penghargaan kepada Jajaran Sat Narkoba Polres Sergai

Safari Ramadan Pemkab Sergai digelar, Wabup Sergai Sambangi Desa Pekan Tanjung Beringin

Klarifikasi atas Tuduhan Kriminalisasi: Penegakan Hukum Harus Berdasarkan Fakta!
Komentar
Berita Terbaru

Perda Pangan Lokal Bukti Keberpihakan Dewan Terhadap Rakyat Kecil

Pria Terduga Pelaku Pencabulan 4 Anak Dibawah Umur Sejenis Ditangkap Polisi

Kapolres Tapsel Laksanakan Giat Save Investasi di PT PIS, Dukung Program Asta Cita Presiden

Unit Intel Kodim 0209/Labuhanbatu Tangkap Pengedar Narkoba, Petugas Amankan 2 Gram Sabu

Bupati Madina Keluarkan Surat Perintah Penghentian PETI Di 12 Kecamatan

Humas Tabagsel Gelar Aksi Unjuk Rasa, Desak Kejari Padangsidimpuan Usut Dugaan Korupsi Anggaran RDTR

Jelang Musda XV KNPI Sumut, IPTI Sumut Tegaskan Dukungan Penuh kepada Aldi Syahputra Siregar
