Resmikan Lapangan Tembak Tantya Sudhirajati, Ini Arahan Kapolda Sumut

Yusnar - Sabtu, 09 September 2023 10:00 WIB
Resmikan Lapangan Tembak Tantya Sudhirajati, Ini Arahan Kapolda Sumut
Istimewa
Kapolda Sumatera Utara (Sumut) , Irjen Pol. Agung Setya Imam Effendi, S.H, S.I.K. M.Si resmikan lapangan tembak Polres Serdang Bedagai

bulat.co.id -SERGAI | Kapolda Sumatera Utara (Sumut) , Irjen Pol. Agung Setya Imam Effendi, S.H, S.I.K. M.Si mengucapkan selamat kepada Kapolres Serdang Bedagai (Sergai), AKBP Oxy Yudha Pratesta, S.I.K yang sudah selesai dalam hal pembangunan lapangan tembak ini.

Advertisement

Semoga lapangan ini bermanfaat bagi kita semua dan dapat digunakan sebagai sarana tempat latihan untuk melatih kemampuan Personil Polres Serdang Bedagai dalam menembak untuk diaplikasikan dalam pelaksanaan tugas dilapangan.

Baca Juga:
Baca Juga :Polsek Tanjung Beringin Patroli Sekolah Cegah Pelajar Bolos dan Tawuran

Demikian disampaikan Kapolda Sumatera Utara, Irjen. Pol. Agung Setya Imam Effendi, S.H, S.I.K. M.Si, dalam arahan dan bimbingannya saat meresmikan lapangan tembak Tantya Sudhirajati Polres Serdang Bedagai, Jumat (8/9/23) sore.

"Terimakasih kasih juga kepada Bapak Bupati yang sudah hadir dalam acara peresmian lapangan tembak Tantya Sudhirajati Polres Serdang Bedagai dan sudah berkontribusi dalam pembangunan lapangan tembak Tantya Sudhirajati Polres Serdang Bedagai ini," kata Kapolda Sumut.

Lebih lanjut dikatakan Irjen Pol Agung, dengan dibangunnya lapangan tembak ini diharapkan kepada seluruh personel mampu untuk meningkatkan kemampuan diri sebagai anggota Polri dalam melaksanakan tugas dilapangan untuk melayani masyarakat.

"Semoga kita semua personil merasa bangga dalam menjadi anggota Polri, tetap semangat dalam bertugas, tetap jaga kesehatan dan yang terpenting kita perbaiki pelayanan terhadap masyarakat," tegasnya.

Diakhir sambutannya, Kapolda menekankan kepada seluruh jajaran agar gunakan akun official media sosial untuk berbagai kebaikan kepada masyarakat dan tidak perlu berlebihan dalam melaksanakan tugas.

Sebelumnya, Kapolres Serdang Bedagai, AKBP Oxy Yudha Pratesta, S.I.K mengucapkan selamat datang dan terima kasih kepada Kapolda Sumatera Utara yang sudah hadir dan seluruh Forkopimda yang sudah bersedia hadir di lapangan tembak Tantya Sudhirajati Polres Serdang Bedagai.

Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru