Cawagubsu Hasan Basri Hadiri Pagelaran Seni Kuda Kepang di Asahan

Andy Liany - Minggu, 27 Oktober 2024 08:00 WIB
Cawagubsu Hasan Basri Hadiri Pagelaran Seni Kuda Kepang di Asahan
net
Cawagubsu Hadiri Pagelaran Seni Kuda Kepang di Asahan

"Jangan cari pemimpin yang tidak setia, kalau itu terjadi, maka pemimpin tersebut tidak lah amanah dalam melaksanakan tugas. Hari ini PDI Perjuangan mengusung Edi-Hasan untuk menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Sumut karena mereka adalah setia terhadap negara dan rakyatnya," kata Djarot.

Advertisement

Hasan Basri Sagala mengatakan, pesan yang disampaikan oleh para tokoh partai, wajib jalankan untuk memenangkan Edi-Hasan.

Baca Juga:

"Kemenangan Edi-Hasan ini adalah bukan untuk diri pribadi tapi untuk masyarakat Sumatera Utara dengan tujuan untuk membangun Sumatera Utara khususnya Kabupaten Asahan," ujarnya.

Dia juga mengatakan, kalau Edi-Hasan yang menang maka anggaran di Provinsi Sumut bisa ditingkatkan untuk melanjutkan program pembangunan.

"Ketua Umum PDI Perjuangan berpesan kepada masyarakat Sumut khususnya Asahan agar memenangkan Edi-Hasan, karena kalau PDI Perjuangan menang maka semua akan berdampak baik dalam hal pembangunan infrastruktur dan Sumber Daya Manusia," tegas Hasan.

Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru