Begini Respon Wabup Batubara Usai Dicopot Prabowo dari Ketua DPC Gerindra

bulat.co.id - Selesai jabatan Wakil Bupati (Wabup) Batubara periode 2018-2023, Oky Iqbal Frima langsung dicopot sebagai Ketua DPC Gerindra Kabupaten Batubara.
Pencopotan itu dilakukan langsung oleh Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Prabowo Subianto.
Baca Juga:
Sementara Ketua DPC Gerindra Kabupaten Batubara saat ini diemban oleh Syafrizal yang saat ini juga menjabat Wakil Ketua DPRD Batubara.
Oky Iqbal Frima saat sebagai Sekretaris DPC Gerindra Kabupaten Batubara pada Pemilu Legislatif 2019 dapat mengantarkan Partai Gerindra meraih 4 kursi sehingga mendapatkan pucuk pimpinan DPRD yakni Wakil Ketua DPRD.
Kemudian pada tahun 2022, Oky menerima mandat dari Ketum DPP Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai Ketua DPC Gerindra Kabupaten Batubara.
Menanggapi keputusan DPP Partai Gerindra tersebut, Oky Iqbal Frima kepada wartawan Minggu (12/11) malam, buka suara.
Dirinya menyebutkan, menerima surat keputusan DPP Partai Gerindra terkait pergantian Ketua DPC Batubara dengan legowo.
Baginya, pencopotan atau pergantian dalam sebuah organisasi merupakan hal yang biasa terjadi.
"Ya begitu lah partai saya, kapan mau diganti, ya diganti. Dengan proses penunjukan langsung," ujarnya.
Kedepan, Oky Iqbal Frima berkomitmen tetap membesarkan Partai Gerindra di Batubara.
Tak lupa, Oky juga mengucapkan selamat kepada Syafrizal selaku Ketua DPC GerindraBatubara yang ditunjuk oleh Prabowo Subianto.

Presiden Prabowo Subianto Gelar Panen Raya Padi Serentak 14 Provinsi, Bupati Labuhanbatu Absen

DPD TMI Labuhanbatu Serahkan Traktor ke Poktan di Bilah Barat

Petani Panai Hilir Rindukan 'Belaian' Bapak Presiden Prabowo

Ketua KONI Sergai soroti Kontroversi Wasit dan Panitia Turnamen Inalum 2025

Dukung Visi Misi Asta Cita Presiden Prabowo, Pemkab Labuhanbatu Launching Perdana Uji Coba Program Makan Bergizi
