Durian Bawor, Primadona Warga Jawa Tengah

Miliki Daging Tebal dan Manis
- Minggu, 25 Juni 2023 10:00 WIB
Durian Bawor, Primadona Warga Jawa Tengah
Istimewa
bulat.co.id -Jenis durian yang akhir-akhir ini masih trending di Kota Pemalang dan sekitarnya adalah durian bawor.

Daging buahnya yang tebal serta kecilnya biji durian yang ada didalamnya, di tambah legit manis rasa buahnya, serta kering membuat durian bawor menjadi buruan masyarakat Pemalang maupun kota sekitaran seperti Tegal dan Brebes.

Advertisement

Salah satu penjual durian di seputar alun-alun Kota Pemalang, Bowo (45) menuturkan jika memang durian bawor menjadi primadona dagangannya.

Baca Juga:
Baca Juga :Mengaku Bisa Sembuhkan Penyakit, Dukun Palsu Tipu Ratusan Juta Rupiah

"Kami menyediakan beberapa pilihan durian dari berbagai jenis, ada durian montong, doro dan durian bawor, akan tetapi pembeli kebanyakan memilih duren bawor," katanya.

"Untuk harga durian di sini dari mulai seratusan ribu, dan bahkan bisa lebih, tergantung besar kecilnya buah durian," sambungnya.

Baca Juga :Simpan Ganja Dalam Pipa Paralon, Seorang Pria Asal Aceh Diciduk Polisidi Pekalongan

Sementara itu, Santi (35) seorang pembeli dari Kota Tegal ketika ditemui pada Sabtu (24/6/23) mengatakan jika dirinya bersama keluarga sengaja datang ke alun-alun Kota Pemalang, untuk makan durian.

"Di jalan Setiabudi Tegal lagi engga ada durian, jadi kami ke sini sambil jalan-jalan," jelasnya.

Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru