Aturan PPDB SMA di Pemalang Buat Bingung Siswa dan Orang Tua
CPD didampingi para orang tua memverifikasi akun pendaftarannya di SMK Negeri 1 Pemalang, Senin (19/6/2023).
bulat.co.id -Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) untuk tingkat SMA sederajat di Kabupaten Pemalang banyak mengalami kendala pada siswa dan orang tua.
Bagaimana tidak, sistem pendaftaran dengan menggunakan aplikasi online yang mengharuskan masing-masing calon siswa memiliki akun untuk mendaftar ke sekolah pilihannya. Kemudian pendaftarannya dilakukan verifikasi kembali.
Baca Juga : Jelang Idul Adha, Harga Sapi Qurban di Madina Naik Hingga Rp 2 Juta Perekor
Pantauan langsung awak media dari beberapa orang tua calon peserta didik (CPD), hampir rata-rata mereka mengalami kebingungan dalam memverifikasi akun masing-masing.
Latifa Ataliya (16), calon peserta didik ketika ditemui saat mendaftarkan diri di Sekolah Menengah Kejuruan Negeri 1 Pemalang, Senin (19/6/2023), mengaku kebingungan dalam memverifikasi akun pendaftarannya.
"Kendalanya antara data pisik (nilai ijazah) dan di internet berbeda. Jadi saya kembali lagi menanyakan ke sekolah asal," keluhnya.
Sementara itu, ditempat yang sama, orang tua Latifa, Winarso (45), ketika di konfirmasi mengatakan hal yang sama. "Disamping ke tidak sesuaian antara data pisik dan di internet, signal di daerah kami juga menjadi kendala saat masukan data untuk mendaftar," keluhnya.
Masih di lingkungan sekolah yang sama, Tristan Abdi, calon peserta didik baru merasakan sistem pendaftaran menyusahkan siswa dan orang tua. "Susah untuk sistem pendaftaran tahun ini, lebih gampang sebelum corona beberapa tahun lalu," kata Tristan.
Wakil Kepala SMK Negeri 1 Pemalang, Untung, yang sekaligus bagian kesiswaan, mengatakan jika kendala yang dirasakan para CPD dan orang tuanya karena tidak yakin mereka akan mendapat akun yang sudah melebar melalui sistem Online. "Untuk memverifikasi akun yang sudah ditembak, tidak perlu ke sekolah, cukup dicek dari rumah melalui Android," terang Untung.
Editor
:
Tags
Berita Terkait
MPC PP Pemalang Siap Turun Aksi
DTKS Syarat PPDB Tak Sembarang Cetak
Syarat PPDB Dinilai Menyulitkan, Warga Harus Tempuh Jarak 25 Km Demi Dapatkan DTKS
Komentar