Gelar Pelatihan Jurnalistik, PWI Binjai Bertekad Mengembangkan Kemampuan Literasi Pelajar
Pelatihan kali ini dilaksanakan di SMP Negeri 1 Binjai, Jalan Sutan Hasanuddin, Kecamatan Binjai Kota, Kota Binjai dan diikuti oleh 35 peserta dari tiga sekolah yakni SMP Negeri 1, 7 dan SMP Negeri 2 Binjai.
Ketua PWI Kota Binjai, Arma Delisa Budi mengatakan, kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian terhadap dunia jurnalistik yang harus diketahui dan difahami oleh pelajar.
Baca Juga:
"Di era saat ini, teknologi terus berkembang. Bahkan, sejumlah media juga telah mengikuti dan mengarah kepada kemajuan teknologi ini, bahkan sejumlah media cetak juga sudah mengarah ke media online, mereka juga turut membuat portal berita demi mengikuti kemajuan teknologi," katanya dihadapan puluhan pelajar yang ikut serta dalam kegiatan pelatihan.
Ketua MKKS SMP Kota Binjai, Drs. Sopian, M.Pd. yang juga Kepala SMP Negeri 1 Binjai mengatakan, dirinya sangat berterimakasih kepada pihak PWI Binjai yang sudah melaksanakan kegiatan pelatihan jurnalistik tingkat SMP.
"Selaku Kepsek dan MKKS, saya sangat bangga dan berbahagia bisa terselenggaranya acara ini, apabila ada yang bercita-cita menjadi penulis atau jurnalis akan diajarkan di pelatihan ini, jangan hanaya mampu mengkritik tapi harus bisa bekerja sama hari ini," pungkasnya.
Sopian juga meminta kepada kepada Ketua PWI Binjai, Arma Delisa Budi untuk menertibkan sejumlah orang yang mengatasnamakan wartawan untuk menakut-nakuti demi mendapatkan sejumlah uang.
"Saya sangat berharap sekali agar orang yang mengaku atau menjual profesi wartawan untuk menakuti narasumber, segera ditertibkan," ujarnya.
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan Kota Binjai, Drs. Edi Mulia Matondang, M.A.P. mengatakan kalau kegiatan pelatihan jurnalistik yang digelar PWI Binjai ini sangat bermanfaat bagi pelajar untuk mengembangkan ilmu menulis.
"Jadi kita tau bagaimana cara menulis yang benar. Jadi saya harap semua pelajar yang ikut dapat menyimak baik-baik materi yang diberikan, agar ilmu yang diberikan dapat diserap dan dipraktikkan dalam masing sekolah," bebernya.