Anggota DPRD Pematang Siantar Kunjungi Diskominfo Langsa
bulat.co.id -LANGSA IAnggota DPRD Kota Pematang Siantar melakukan kunjungan kerja ke Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Langsa pada Kamis (18/07/2024).
Kunjungan ini bertujuan mempelajari pengelolaan informasi publik dan website yang telah sukses diterapkan di Kota Langsa.
Baca Juga:
Diskominfo Langsa berbagi pengalaman dan capaiannya dalam bidang tersebut kepada para anggota dewan.
Pihak Pematang Siantar menyatakan akan menjadikan Langsa sebagai contoh dalam mengembangkan sistem informasi publik mereka.
Sekretaris Diskominfo Langsa, Saifuddin Zuhri didampingi Kabid Informasi Komunikasi Publik Data Statistik, Boto Pranajaya serta Kabid Teknologi Informasi dan Komunikasi, Umar Vatriono, Amd., menerima kunjungan anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Pematangsiantar.
Anggota DPRD yang hadir adalah Arief Dermawan Hutabarat, S.Pd., Ferry SP Sinamo, S.H., M.H., Immanuel Lingga, S.H., Denny T.H. Siahaan, S.H., M.Si., Baren Alijoyo Purba, S.H., dan Suandi Apohman Sinaga, S.H.
"Pemerintah Kota Langsa mengucapkan selamat datang dan terima kasih kepada seluruh anggota DPRD Pematang Siantar yang telah berkunjung ke Kota Langsa serta memilih Kota Langsa sebagai salah satu kota tujuan koordinasi. Kami berharap Bapak/Ibu dapat menikmati keberagaman dan kekayaan wisata serta suasana kota Langsa," ujar Saifuddin Zuhri, S.E.
Lebih lanjut, Boto Pranajaya dan Umar Vatriono memberikan penjelasan singkat mengenai capaian terbaik Pemerintah Kota Langsa dalam pengelolaan informasi berbasis website dan pengembangan informasi publik.
Mereka juga menyampaikan kesiapan untuk bersinergi dengan Pemerintah Kota Pematang Siantar melalui Organisasi Perangkat Daerah (OPD) terkait.
Arief Dermawan Hutabarat, S.Pd., mewakili anggota DPRD Kota Pematangsiantar, menyampaikan apresiasi atas langkah strategis Pemerintah Kota Langsa bersama Forkopimda dan instansi terkait dalam pengelolaan informasi berbasis website dan pengembangan informasi publik.
Ia berharap hal ini dapat menjadi referensi bagi Kota Pematangsiantar dan kerjasama akan terus ditingkatkan ke depannya.