Sekolah Kedinasan Kemenhub Masih Buka Hingga September
Baca Juga:
Poltekbang Palembang, mengundang putra-putri terbaik bangsa Indonesia lulusan Sekolah Menengah Atas atau sederajat untuk dididik menjadi taruna perhubungan jalur non-reguler (Mandiri) yang profesional di bidang penerbangan, melalui Seleksi Penerimaan Calon Taruna (Sipencatar) Jalur Non-Reguler (Mandiri) Politeknik Penerbangan Palembang untuk memenuhi kebutuhan industri penerbangan di Indonesia. Pendaftaran Poltekbang Palembang gelombang II ini sudah dibuka mulai 10 Agustus 2023 pukul 06:00 WIB sampai dengan 7 September 2023 pukul 15:00 WIB.
Baca Juga :Tiga Pelajar SMP Binjai Mewakili Sumut di Olimpiade Sains Indonesia
Kemudian, peserta hanya melakukan tahapan seleksi yang belum/gagal dengan melampirkan bukti kartu peserta Sipencatar Polbit. Terdapat beasiswa pendidikan bagi pendaftar Sipencatar jalur Mandiri Tahun 2023 yang berhasil diterima masuk menjadi taruna taruni Politeknik Penerbangan Palembang untuk 5 peserta nilai terbaik pada proses seleksi Sipencatar Mandiri. Beasiswa diberikan berupa potongan biaya kuliah semester II sebesar Rp 5.000.000. (dhan/kmp)