GOR Siantar Akan Dibangun Jadi Mall Merdeka

- Rabu, 31 Agustus 2022 20:41 WIB
GOR Siantar Akan Dibangun Jadi Mall Merdeka
Kondisi GOR Siantar saat ini, kata sambutan Wali Kota Siantar Susanti Dewayani dalam acara peletakan batu pertama (Foto: bulat.co.id/Eno Siadari)

bulat.co.id - Rencana Pemerintah Kota Siantar yang akan membangun Gedung Olahraga (GOR) dimana rencana itu sempat tertunda dan tampaknya akan dimulai pembangunannya, Rabu (31/8/2022) pukul 11.00 Wib.

Advertisement

Peletakan batu pertama rencana pembangunan tersebut dilaksanakan di halaman GOR Jalan Merdeka, Kota Siantar dihadiri Wali Kota Pematang Siantar, Susanti Dewayani dan direktur PT Suriatama Mahkota Kencana, Aldes Mariono serta beberapa undangan lainnya.

Baca Juga:

Pembangunan GOR yang dipadu dengan pusat perbelanjaan (Mall) serta Kantor Lurah dan Puskesmas resmi dimulai yang ditandai dengan acara peletakan batu pertama oleh Wali Kota Pematang Siantar Susanti Dewayani bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah Kota Pematang Siantar dengan investor PT Suriatama Mahkota Kencana.

Investor PT Suriatama Mahkota Kencana sebagai pihak ketiga yang bekerjasama dengan Pemko Siantar dalam pembangunan GOR menjadi Merdeka Mall dengan pemanfaatan barang milik daerah dengan pola pemanfaatan bangun guna serah.

Pimpinan PT Suriatama Mahkota Kencana, Aldes Mariono, sangat berterima kasih kepada Pemko Pematang Siantar yang memberikan kepercayaan kepada Suzuya Grup untuk berinvestasi di Kota Siantar. Aldes Mariono juga mengharapkan kerjasama semua pihak agar pembangunan gedung tersebut dapat terlaksana.

"Saya harap pembangunan gedung ini bisa selesai sebelum dua tahun,” harap Aldes Mariono.

Wali Kota berharap pembangunan Merdeka Mall ini diharapkan selesai paling lambat dua tahun sejak diterbitkannya Surat Persetujuan Gedung. Selanjutnya menurut Walikota, nantinya gedung ini dapat menghasilkan Pendapatan Asli Daerah serta menyerap tenaga kerja dan peningkatan perekonomian masyarakat.

"Gedung ini nantinya diharapkan dapat menjadi sarana belanja dan wisata serta sarana olahraga. Juga akan mengatasi jumlah pengangguran dengan penyerapan tenaga kerja," ujar Susanti.

Sebagai informasi, usulan pembangunan GOR Kota Siantar sejak kepemimpinan Wali Kota Alm Hulman Sitorus pada tahun 2014 karena dianggap tidak layak lagi digunakan disebabkan usia gedung yang sudah tua.

(ES)

Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru