H+3 Perayaan Idul Fitri 1445 H Kamtibmas di Padangsidimpuan Aman Lancar dan Kondusif
Lanjut AKP Tommat Saragih, untuk memberikan rasa aman dan nyaman ke masyarakat kita menggelar patroli skala besar Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) rangka Kamtibmas dan Ops Ketupat Toba 2024 selama perayaan Hari Raya Idul Fitri 1445 H di Wilayah Kota Padangsidimpuan.
"Kita gelar giat patroli skala besar KRYD dalam rangka Kamtibmas dan Ops Ketupat Toba 2024 selama perayaan Hari Raya Idul Fitri 2445 H", ujar Tommat Saragih yang juga pimpinan giat tersebut.
Baca Juga:
Ditambahkannya, sarana dan prasana yang dii pergunakan 1 Unit Kendaraan R4 milik Sat Samapta dan 1 Unit R4 milik Sat Lantas
Adapun sasaran giat KRYD ini adalah Sajam, Senpi, Amunisi, Bahan Peledak, Narkoba, 3C, Perjudian, Prostitusi dan Balap Liar. Sementara Personil yang terlibat dari Sat Samapta, Sat Res Narkoba, Sat Reskrim, Sat Intelkam, Propam, Sat Lantas dan Personil Polres Padangsidimpuan lainnya
Rute patroli mencakup Wilkum Padangsidimpuan dan dalam pelaksanaan patroli, personil bertemu dengan warga secara humanis dan memberikan himbauan untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban bersama.
Personil juga meninjau langsung Pospam dan Posyan Ops Ketupat Toba 2024 yang tersebar di 5 titik untuk melihat dan memastikan ke hadiran petugas Posyan dan Pospam dalam memberikan pelayanan kepada masyrakat dan pemudik yang merayakan lebaran dan mengantisipasi Kamtibmas selama hari raya idul fitri 1445 H
"Situasi malam takbiran hingga pada hari H pelaksanaan Idul Fitri 1445 Hijriah sampai saat ini di Wilkum Polres Padangsidimpuan relatif aman dan lancar, tidak ada kasus menonjol dan informasi kecelakaan pada saat pelaksanaan Hari Raya Idul Fitri sampai sekarang ini tidak tercatat ada kasus lakalantas", papar AKP Tommat
Selain melakukan peninjauan ke Pospam dan Posyan Ops Ketupat Toba 2024 pihaknya juga mendatangi Kantor KPU di Jalan Stn Hasanuddin
Kemudian menyambangi warga untuk melarang anak anak bermain tembak tembakan di Desa Salambue Kecamatan Padangsidimpuan Tenggara selanjutnya mendatangi Gudang KPU di Jalan Ujung Gurap Kelurahan Batunadua serta Kantor Bawaslu di Jalan Raja Inal Siregar di Kelurahan Batunadua jae
"Dengan adanya patroli skala besar KRYD ini, diharapkan masyarakat dapat merayakan Idul Fitri 1445 H di Kota padangsidimpuan dengan aman dan tertib", ungkap AKP Tommat.
Pukul 22.40 WIB giat patroli skala besar KRYD selesai dan dilanjutkan dengan Apel Konsolidasi. Tampak hadir, Kaurbinops Sat Reskrim Narkoba Ipda Dilwan Siregar selaku Padal dan Pawas Kanit lll Sat Intelkam Aipda Taufik H Lubis serta personil yang tersprint.