Rapat HLM TPID Kota Padangsidimpuan, Antisipasi Inflasi Jelang Ramadhan dan Idul Fitri
Suhut Gultom - Selasa, 05 Maret 2024 22:40 WIB

Pj Wali Kota H Letnan pada giat rapat HLM TPID Kota Padangsidimpuan
bulat.co.id - Rapat High Level Meeting (HLM) Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) dibuka Pj Wali Kota Padangsidimpuan Dr H Letnan Dalimunthe SKM MKes di Aula Kantor Wali Kota Padangsidimpuan, Selasa (5/3/2024)Pj. Wali Kota H Letnan pada sambutannya mengatakan bahwa TPID Kota Padangsidimpuan akan mengambil langkah-langkah konkrit khususnya menjelang Bulan suci Ramadhan dan Idul Fitri 1445 H mendatang.
"Dalam menyambut ramadhan ini laju inflasi di Kota
Padangsidimpuan masih menunjukkan angka yang normal", ujar H Letnan.
Kapolres Padangsidimpuan AKBP Dudung Setyawan SIK SH MH dikesempatannya berharap melalui forum HLM bisa dijadikan sebagai bahan evaluasi dan upaya-upaya Pemerintah dalam melakukan pengendalian inflasi."Kita harapkan melalui forum HLM ini dijadikan sebagai bahan evaluasi Pemerintah melakukan pengendalian inflasi", harap Kapolres
Menurut data BPS yang didapat, tingkat inflasi y - on - y di Provinsi Sumatera Utara terjadi di Kabupaten Labuhan Batu sebesar 3,98 % sedangkan tingkat inflasi y - on - y terendah terjadi di Kabupaten Deli Serdang sebesar 1,71 %, Kota Padangsidimpuan sebesar 2,79% dari 8 Kabupaten/Kota IHK di Kota Padangsidimpuan.Hadir dalam giat tersebut,para Pimpinan OPD se Kota Padangsidimpuan, BPS Padangsidimpuan, Perwakilan BI (Bank Indonesia) Cabang Sibolga, serta Pejabat lainnya.
Baca Juga:H Letnan menambahkan bahwa sampai saat ini stok beras di Kota Padangsidimpuan masih aman dan masih surplus, terkait komoditi bawang merah kita sudah mencanangkan penanaman secara serentak dengan lahan kurang lebih 10 Ha
Editor
:
Tags
Berita Terkait

Humas Tabagsel Gelar Aksi Unjuk Rasa, Desak Kejari Padangsidimpuan Usut Dugaan Korupsi Anggaran RDTR

Diduga Gelapkan Mobil, Kades Pudun Jae Terlapor

Lapas Padangsidimpuan Gelar Sidang Pranikah

Kalapas Padangsidimpuan Hadiri Apel Gelar Pasukan "Ketupat Toba 2025"

Kalapas Padangsidimpuan Hadiri Apel Gelar Pasukan "Ketupat Toba 2025"

Kalapas Padangsidimpuan Ikuti Sosialisasi Pengawasan Internal
Komentar