Kajari Lakukan Sidak dan Pemantauan Gudang Logistik KPU Padangsidimpuan

Suhut Gultom - Jumat, 19 Januari 2024 09:00 WIB
Kajari Lakukan Sidak dan Pemantauan Gudang Logistik KPU Padangsidimpuan
Kajari Dr Lambok saat lakukan Sidak dan pemantauan gudang logistik KPU Kota Padangsidimpuan. 
bulat.co.id - PADANG SIDIMPUAN | Kajari Padangsidimpuan, Dr Lambok MJ Sidabutar SH MH melakukan inspeksi mendadak (Sidak) dan pemantauan ke gudang logistik KPU Kota Padangsidimpuan Jalan Ujung Gurap Kel. Batunadua Jae Kec. Padangsidimpuan Batunadua Kota Padangsidimpuan, Kamis (18/1/2024) sore.Turut hadir pada giat tersebut Ketua dan Komisioner KPU, Sekretaris, Kasubag Logistik KPU Kota Padangsidimpuan, Kasi Intelijen Kejari Padangsidimpuan, mewakili Bawaslu, Penata Pengelola Pemilu Ahli Madya KPU Provsu serta Tim Pengamanan Gudang Logistik Polres

Advertisement
Padangsidimpuan

Baca Juga:
Pantauan dilapangan, Sidak dan pemantauan Kajari Dr Lambok rangka memastikan bahwa logistik Pemilu tahun 2024 yang berada di Gudang Logistik KPU Padangsidimpuan dalam keadaan aman dan baik serta memastikan jumlah logistik tersebut sesuai dengan kebutuhan Kota Padangsidimpuan.

"Benar kita akan memastikan apakah logistik Pemilu tahun ini dalam keadaan baik, utuh dan sesuai kebutuhannya", ucap Kajari Padangsidimpuan, Dr Lambok MJ Sidabutar SH MH didampingi Kasi Intel, Yunius Zega SH MH

Dalam giat tersebut, Tim dari KPU Provsu Penata Pengelola Pemilu Ahli Madya membawa logistik surat suara untuk pemenuhan kerusakan pada saat penyortiran dan pelipatan surat suara.

Dan, surat suara yang tiba di Gudang KPU Kota Padangsidimpuan langsung dilakukan pengecekan dan penghitungan oleh Kasubbag Logistik KPU Kota Padangsidimpuan yang disaksikan langsung oleh Kajari bersama pihak KPU dan Tim Pengamanan dari Polres Padangsidimpuan dan dari Batalyon C Sat Brimob Polda Sumut

Dari pengecekan dan penghitungan, jenis dan jumlah surat suara yang diterima yakni, surat suara DPR RI 35 lembar, surat suara DPRD Provsu 26 lembar dan surat suara DPRD Kota Padangsidimpuan 11 lembar dengan jumlah sebanyak 72 lembar.

"Setelah kita melakukan pengecekan dan penghitungan kemudian dilakukan penandatangan Berita Acara Serah Terima Barang Logistik Pemilu oleh Kasubbag Logistik KPU Kota Padangsidimpuan dengan Tim KPU Provsu", terang Kajari Dr Lambok.

Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru