Putri Batik Cilik Inteligensia Indonesia 2023 Disambut Pj Wali Kota Padangsidimpuan

Diketahui, Aisyahlim Fadillah Siregar, siswi kelas V SD IT Nurul Ilmi Padangsidimpuan mengikuti Putri Batik Cilik Intelegensia Indonesia Tingkat Nasional Tahun 2023. Ajang pemilihan Putri Batik Cilik Indonesia 2023 berlangsung pada tanggal 29 sampai 31 Oktober 2023.
Pj Wali Kota H Letnan Dalimunthe SKM MKes mengucapkan selamat datang kembali kepada Aisyahlim Fadillah Siregar yang telah berjuang mengikuti seleksi putri batik cilik intelegensia Indonesia tahun 2023.
Baca Juga:
"Saya percaya, para peserta putri batik cilik Indonesia tahun 2023 khususnya ananda Aisyahlim Fadillah Siregar adalah mereka yang memiliki penampilan yang menarik, kecerdasan, budi pekerti serta berkelakuan baik," ucap Letnan.
Disampaikannya, bahwa sangat pentingnya dukungan selaku orang tua untuk selalu menanamkan nilai-nilai kecerdasan, budi luhur, serta mampu meningkatkan kesadaran akan melestarikan budaya Indonesia kepada anak-anak kita sebagai generasi penerus bangsa ini.
Ini adalah pencapaian yang sangat hebat bagi anak-anak Kota Padangsidimpuan yang berani dan mampu bersaing baik itu di tingkat Provinsi maupun Nasional.
"Apa yang diraih oleh Ananda Aisyahlim Fadillah Siregar ini diharapkan mampu mendorong semangat para siswa/i lainnya, untuk terus belajar, berlatih dan bisa mengembangkan kemampuan, hobi dan keahlian yang dimiliki menjadi sebuah prestasi yang membanggakan," harap Letnan
Kadis PMD Ismail Fahmi Siregar SSos MSi juga menyampaikan pesan kepada Aisyahlim Fadillah Siregar, untuk terus memupuk kemampuan pribadi, baik kecerdasan secara ilmu pengetahuan, juga prilaku keseharian yang menunjukkan etika serta moral yang baik.
"Kepribadianmu dijaga, selain kepintaran. Tidak selalu kecantikan itu diukur dari luar. Tetapi seorang putri itu harus menunjukkan pribadi yang baik, kesopanan dan moralitas," ungkap Ismail
Sementara Kasek SD Nurul Ilmi, Perkumpulan Siregar menyebutkan, kepribadian yang baik mencerminkan jiwa seseorang. Yang kemudian diharapkan dapat menjaga harga diri, serta nama baik.
Kepribadian yang baik, bisa ditunjukkan dengan ketaatan seorang beribadah kepada Tuhannya, sesuai keyakinan masing-masing, menyayangi serta menghormati orangtua. Sebab, orang yang terbaik di dunia ini, adalah mereka yang bermanfaat bagi orang lain, sebutnya
Ket Gbr. Putri Batik Cilik inteligensia Indonesia 2023 ketika disambut Pj Wali Kota Psp,