Mengapa Lionel Messi Bisa Bawa Argentina Juara di Piala Dunia 2022?

- Minggu, 04 Desember 2022 09:37 WIB
Mengapa Lionel Messi Bisa Bawa Argentina Juara di Piala Dunia 2022?
Istimewa
Lionel Messi


2. Jalin Kerja Sama Apik dengan Rekan Setim
Faktor lainnya, Messi terlihat sukses membangun kerja sama apik dengan rekan setimnya di sepanjang Piala Dunia 2022. Alhasil, mereka bisa memecah kebuntuan kala Argentina kerap kesulitan menjebol gawang lawan di beberapa laga Piala Dunia 2022.

Pemandangan itu pun turut terlihat dalam laga melawan Australia semalam. Usai mengalami kebuntuan lebih dari 30 menit, Messi dkk berhasil membobol gawang lawan usai menjalin kerja sama apik satu dua dengan rekan setimnya.

3. Tampil Enjoy

Faktor ketiga, Messi tampak menikmati perjalanannya di Piala Dunia 202. Hal itu bisa terlihat dari permainannya sejauh ini di Piala Dunia 2022.

Selalu diturunkan sang pelatih, Lionel Scaloni, sebagai starter Timnas Argentina di Piala Dunia 2022, Messi bisa bermain dengan apik hingga gol demi gol pun bisa dicetaknya. Faktor ini tentunya penting dalam membawa Argentina terus mendulang hasil manis di Piala Dunia 2022. Berikutnya, Lionel Messi cs pun diketahui akan menghadapi lawan berat, yakni Belanda.

4. Didukung Tim yang Kuat

Alasan lainnya adalah Messi didukung tim yang kuat di Piala Dunia 2022 ini. Argentina memang sebenarnya gagal membuka perjalanan dengan baik di Piala Dunia 2022. Mereka secara mengejutkan kalah dari Arab Saudi dengan skor 1-2.

Namun setelah itu, Argentina tampil gacor dari satu laga ke laga lain hingga kini sudah memastikan diri lolos di perempatfinal Piala Dunia 2022. Semua ini bisa dicapai karena Messi dan juga rekan setimnya memang tampil ciamik di Piala Dunia 2022.

Dukungan dari rekan setim yang tangguh tentunya penting dalam langkah Messi membawa Argentina menjadi kampiun. Tak ayal, Argentina sendiri difavoritkan jadi juara tahun ini.

Advertisement
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru