Jadwal Pertandingan Final Euro 2024 Spanyol vs Inggris, Susunan Pemain, Head to Head dan Prediksi Skor

Andy Liany - Minggu, 14 Juli 2024 09:17 WIB
Jadwal Pertandingan Final Euro 2024 Spanyol vs Inggris, Susunan Pemain, Head to Head dan Prediksi Skor
net
Jadwal Pertandingan Final Euro 2024 Spanyol vs Inggris, Susunan Pemain, Head to Head dan Prediksi Skor
bulat.co.id - Striker Inggris, Ollie Watkins, mewaspadai pergerakan pemain sayap Timnas Spanyol dalam laga final Euro 2024 di Berlin, Senin (15/7/2024) dini hari, 02.00 WIB.

Watkins mengatakan bahwa Spanyol merupakan lawan yang berat di final Euro 2024.

Advertisement

Alasan itu cukup masuk akal karena Spanyol dihuni banyak pemain bintang dan talenta muda berbakat. Khususnya Nico Williams dan Yamine Lamal yang beroperasi di sayap kanan dan kiri.

Baca Juga:

"Saya merasa mereka mungkin tim terbaik di kompetisi sejauh ini," kata Watkins.

Watkins yang berumur 28 tahun itu memprediksi pertandingan final Euro 2024, Spanyol vs Inggris akan berjalan menarik.

"Tapi di seluruh tim kami, kami juga punya talenta kelas dunia," kata Watkins. "Ini akan menjadi pertandingan yang sangat menarik," lanjutnya.

Mantan penyerang Brentford itu masuk di menit ke-81 untuk menggantikan striker utama Harry Kane.

Watkins pun membayar kepercayaan pelatih Gareth Southgate dengan mencetak gol di menit 90+1 seusai menuntaskan umpan Cole Palmer.

"Sejujurnya, ini merupakan perasaan yang luar biasa," kata Watkins.

"Saya telah berupaya sangat keras untuk mencapai titik itu, jadi itu merupakan perasaan yang luar biasa, tapi saya tidak terkejut," tutup Watkins.

Inggris melaju ke final Euro 2024 dengan mengalahkan Slovakia, Swiss, dan Belanda. Adapun La Furia Roja melenggang ke final Piala Eropa 2024 usai menyingkirkan Georgia, Jerman dan Prancis.

Sementara itu penyerang sayap tim nasional Spanyol, Lamine Yamal berambisi membawa La Roja juara Euro 2024.

Gol Yamal ke gawang Prancis membawa Spanyol memenangkan pertandingan semifinal Euro 2024 yang dilaksanakan di Allianz Arena, Muenchen dengan skor tipis 2-1.

"Saya senang bahwa kami berada di final tetapi kami masih belum melakukan hal yang paling penting, yaitu memenangkan turnamen ini. Ada saat-saat sulit bagi kami di luar sana. Tak satu pun dari kami berharap untuk mengakui kesulitan itu lebih awal," kata Lamine Yamal.

Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru