Semeru Luncurkan Guguran Awan Panas, Status Level Tiga

Redaksi - Selasa, 09 Mei 2023 12:28 WIB
Semeru Luncurkan Guguran Awan Panas, Status Level Tiga
Istimewa
Kondisi Gunung Simeru
bulat.co.id -Gunung Semeru di Lumajang, Jawa Timur, kembali mengeluarkan guguran lava pijar sejauh 1,5 KM yang mengarah ke tenggara atau ke Besuk Kobokan, Kecamatan Tempeh.

Peristiwa semburan vulkanik Gunung Semeru berupa guguran lava pijar ini terekam CCTV petugas pemantau aktivitas pada Selasa (9/5/2023) dini hari tadi.

"Peristiwa ini terekam CCTV dan terlihat aktivitas Gunung Semeru yang mengeluarkan guguran lava pijar sejauh 1,5 KM ke arah tenggara," ujar Kepala BPBD Lumajang Patria Dwi Hastiadi.

Meski mengeluarkan guguran lava pijar, tambah dia, status Gunung Semeru masih level tiga atau siaga.

"Kami selaku petugas tetap mengimbau masyarakat tidak melakukan aktivitas apapun di radius 13 Km dari puncak Gunung Semeru dan 500 meter dari sepadan sungai hingga 17 Km di sepanjang aliran lahar," katanya.

Advertisement
Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru