Indonesia Siaga Cuaca Ekstrim, Berikut Wilayah yang Diperkirakan Terdampak

Indonesia Siaga Cuaca Ekstrim
- Rabu, 28 Desember 2022 20:38 WIB
Indonesia Siaga Cuaca Ekstrim, Berikut Wilayah yang Diperkirakan Terdampak
Foto: BMKG
Ilustrasi cuaca ekstrem di Indonesia
Baca juga:BMKG: Sumut Alami 20 Gempa Besar dalam 100 Tahun Terakhir

Dinamika atmosfer lainnya, lanjut Guswanto, yaitu adanya indikasi pembentukan pusat tekanan rendah di sekitar wilayah Australia yang dapat memicu peningkatan pertumbuhan awan konvektif yang cukup masif dan berpotensi menyebabkan hujan dengan intensitas tinggi, peningkatan kecepatan angin permukaan, serta peningkatan tinggi gelombang di perairan sekitarnya.

Dan fenomena lainnya yang signifikan, tambah dia, yakni terpantaunya fenomena Madden Julian Oscillation (MJO) yang aktif bersamaan dengan fenomena gelombang Kelvin dan Rossby Ekuatorial, dimana kondisi tersebut berkontribusi signifikan terhadap peningkatan curah hujan di beberapa wilayah Indonesia terutama di bagian tengah dan timur.

"Kepada masyarakat, kami imbau untuk tidak panik tetapi tetap waspada, dan terus memonitor informasi perkembangan cuaca dan peringatan dini cuaca ekstrem dari BMKG. Pangkas dahan dan ranting pohon yang rapuh serta menguatkan tegakan/tiang agar tidak roboh tertiup angin kencang," katanya.

Advertisement
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru