Kondisi Mobil Dinas Wakil Ketua DPRD Kota Padangsidimpuan Mencurigakan Pasca Kecelakaan
Suhut Gultom - Rabu, 21 Agustus 2024 17:00 WIB
Keadaan Mobil Dinas Wakil Ketua DPRD Kota Padangsidimpuan dalam keadaan ringsek pasca kecelakaan di Jalan Lintas Sumatera Tebing Tinggi, Sumut.
bulat.co.id -SIDIMPUAN I Kondisi Kendaraan Dinas Mobil jenis SUV merek Toyota Fortuner Nopol BB 1660 F yang terlibat kecelakaan lalu lintas di Jalan Lintas Sumatera di Kota Tebing Tinggi, Kamis (9/3/2023) lalu, sangat mencurigakan dan memprihatikan.
Sebab, mobil Dinas Wakil Ketua DPRD Kota Padangsidimpuan berinisial RN tersebut tidak memiliki ban dan lainnya serta kondisi berantakan.
Mobil tersebut tampak jelas saat awak media mendatangi gudang DPRD Kota Padangsidimpuan Jalan Sudirman, Kota Padangsidimpuan, Rabu (21/8/2024) Siang
Baca Juga:
Ke awak media, Pengurus barang DPRD Kota Padangsidimpuan, Rusli Adi Siregar menjelaskan pihaknya tidak ada menerima dokumen kecelakaan kenderaan Dinas tersebut.
Dimana, Mobil yang terlibat kecelakaan saat dikendarai SB tersebut diterima mereka dalam kondisi sudah demikian.
"Dokumen kecelakaan Mobil itu tidak ada di serahkan kepada saya. Mobil Dinas tersebut di serahkan dalam kondisi sudah seperti itu," ucap Rusli Adi.
Editor
: Dedi S
Tags
Berita Terkait
Polres Tebing Tinggi Berhasil Ungkap Curanmor, Dua Residivis Ditangkap Punya Pisau Berbentuk Pistol
Sat Reskrim Polres Tebingtinggi Ungkap Perjudian Online, Seorang Pria Diringkus
Sat Resnarkoba Polres Tebing Tinggi Amankan Mama Muda Miliki 15 Paket Sabu
Bupati dan DPRD Madina Tandatangani Nota Kesepakatan KUA-PPAS APBD 2025
Ketua DPD KAI Sumut : Terkait Kasus Melibatkan EEL, Penyidik Polda Sumut Tidak Profesional
Ketua DPD KAI Sumut : Terkait Kasus Melibatkan EEL, Penyidik Polda Sumut Tidak Profesional
Komentar