Syarat, Cara Daftar, Waktu dan Rute Mudik Gratis Polri Presisi 2024

Hadi Iswanto - Kamis, 21 Maret 2024 20:50 WIB
Syarat, Cara Daftar, Waktu dan Rute Mudik Gratis Polri Presisi 2024
Armada bus mudik gratis
bulat.co.id - Program mudik lebaran gratis kembali diselenggarakan Kepolisian Republik Indonesia (Polri) tahun 2024 ini. Berikut ini syarat, cara daftar, jadwal dan rute mudik gratis Polri yang harus diketahui.

Mudik gratis Polri Presisi tahun 2024 melayani rute ke sejumlah daerah seperti Jawa Timur, Jawa Tengah, dan Jawa Barat.

Advertisement

Untuk masyarakat yang ingin mengikuti mudik gratis, jangan sampai terlewat beberapa informasi berikut.

Baca Juga:

Waktu dan Syarat Pendaftaran

Mengutip dari media sosial Instagram TMC Polda Metro Jawa, pendaftaran dibuka pada tanggal 20 Maret sampai dengan 22 Maret 2024.

Peserta mudik dapat mendaftarkan diri ke seluruh Samsat Wilayah Polda Metro Jaya dan Satpas SIM Daan Mogot dari mulai pukul 08.00 WIB hingga 14.00 WIB.

Pendaftaran dilakukan dengan membawa beberapa persyaratan, antara lain:

Fotokopi KTP 1 lembar

Fotokopi Kartu Keluarga 1 lembar

Catatan: Yang dapat diwakilkan hanya keluarga dalam satu KK dengan membawa fotokopi KK

Lokasi Pendaftaran Mudik Gratis Polri Presisi 2024

Masyarakat yang ingin mendaftarkan diri sebagai peserta Mudik Gratis Polri Presisi 2024 dapat mengunjungi salah satu lokasi pendaftaran berikut.

Samsat Jakarta Pusat: Jalan Gunung Sahari No. 13, Jakarta Utara

Samsat Jakarta Utara: Jalan Gunung Sahari No. 13, Jakarta Utara

Samsat Jakarta Barat: Jalan Daan Mogot Km. 13, Cengkareng Jakarta Barat

Samsat Jakarta Selatan: Jalan Jend. Sudirman No. 55, Jakarta Selatan

Samsat Jakarta Timur: Jalan DI Panjaitan No. 22. BY Pass, Kebon Nanas Jakarta Timur

Samsat Kota Tangerang: Jalan Raya Perintis Kemerdekaan No. IIB, Tangerang

Samsat Ciledug: Jalan Fatah Km 1, Kel Sudimara Barat Ciledug Kota Tangerang

Samsat Serpong: Jalan Raya Serpong Civic Blok 405/05, BSD

Samsat Ciputat: Jalan RE Martadinata No. 10, Kec. Ciputat, Kab. Tangerang Selatan

Samsat Kelapa Dua: Jalan Boulevard Raya Gading Serpog Kelapa Dua, Kec. Kelapa Dua, Tangerang

Samsat Kota Bekasi: Jalan Ir H Juanda 302, Bekasi

Samsat Kabupaten Bekasi: Jalan Industri Raya No. 14, Pase Gombong, Cikarang, Kab Bekasi

Samsat Kota Depok: Jalan Merdeka Raya No 2, Depok Tengah, Depok

Samsat Cinere: Jalan Limo Raya No. 66 Lumo. Depok

Samsat Polda Metro Jaya: Jalan Daan Mogot KM 11, Jakarta Barat

Waktu Pemberangkatan

Pemberangkatan peserta mudik dilakukan dengan menggunakan armada bus pada tanggal 6 dan 7 April 2024 di Monas, Jakarta Pusat pukul 08.00 WIB.

Kota Tujuan Mudik Gratis Polri Presisi 2024

Mudik Gratis Polri Presisi 2024 melayani rute atau kota tujuan ke beberapa daerah, antara lain:

Jawa Barat

Kuningan: Majalengka-Indramayu-Cirebon-Kuningan

Banjar: Sumedang-Garut-Tasikmalaya-Ciamis-Banjar

Jawa Tengah

Semarang: Brebes-Tegal-Slawi-Pemalang-Pekalongan-Batang-Kendal-Semarang-Demak-Purwodadi

Solo: Solo-Sukoharjo-Sragen-Karanganyar-Boyolali-Klaten

Wonogiri: Wonogiri-Pacitan

Purwokerto: Purwokerto-Purbalingga-Banjar Negara-Wonosobo-Temanggung

Purworejo: Kebumen-Purworejo-Magelang-Sleman-Yogyakarta

Yogyakarta: Kulonprogo-Bantul-Sleman-Gunung Kidul

Kudus: Kudus-Jepara

Rembang: Pati-Rembang

Jawa Timur

Surabaya Jalur Utara: Bojonegoro-Tuban-Lamongan-Gresik-Surabaya

Surabaya Jalur Selatan: Ponorogo-Trenggalek-Tulungagung-Kediri-Jombang-Surabaya

Madiun: Madiun-Ngawi-Jombang-Mojokerto-Surabaya-Malang

Banyuwangi: Pasuruan-Probolinggo-Lumajang-Jember

Halaman :
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru