Ini Penampakan Sapi Kurban Berbobot 1 Ton Milik Presiden Jokowi Untuk Sumut

Hendra Mulya - Kamis, 15 Juni 2023 14:55 WIB
Ini Penampakan Sapi Kurban Berbobot 1 Ton Milik Presiden Jokowi Untuk Sumut
Istimewa
bulat.co.id -Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyumbang seekor sapi pada hari raya kurban, Idul Adha tahun 2023 untuk disembelih di Kota Medan, Sumatera Utara, tepatnya di Masjid Agung, Jalan Pangeran Diponegoro, Kota Medan.

Sapi yang akan dikurbankan Presiden Jokowi tersebut berjenis Lisomin dengan bobot 1 ton 20 kilogram berusia 3,8 tahun. Sapi ini dibandrol dengan harga sebesar Rp. 90 juta rupiah.

Advertisement

Sapi tersebut di beli dari seorang peternak bernama Rahmat di Desa Tandem Hilir, Kecamatan Hamparan Perak, Kabupaten Deliserdang.

Baca Juga:

Saat ditemui di peternakannya, Rahmat merasa senang sapi peliharaannya terpilih sebagai sapi kurban untuk orang nomor satu di Indonesia.

Dibalik rasa senang, ternyata Rahmad mengaku sedih, karena sapi yang akan di kurbankan Presiden Jokowi tersebut merupakan sapi kesayangnya dipeternakan tersebut.

"Senang bercampur sedih lah. Senangnya karena sapi kami dibeli presiden. Sedihnya, ini merupakan sapu kesayangan di perternakan ini," katanya sembari mengatakan kalau Sapi tersebut sangat jinak dan sudah waktunya di jual.

Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru