Istri Oknum Polisi Dilaporkan ke Polrestabes Medan, Diduga Rusak Mobil Warga
Tambah Debby F Matondang, sepengetahuan dirinya, RD itu merupakan istri anggota polisi dan tidak wajar melakukan keributan hingga tindak pengerusakan. Debby F Matondang menerangkan, sebagai istri oknum polisi seharusnya memberikan teladan, bukannya melakukan tindakan anarkis seperti yang saya alami.
Baca Juga:
Baca Juga :Edarkan Sabu, Pria Paruh Baya Diringkus Polisi
"Setiap dia ribut, RD selalu bilang suamiku polisi, suamiku polisi. Kalau ada yang ribut, dia yang selalu bertindak. Saya melaporkan kejadian yang saya alami karena saya tidak terima diperlakukan seperti itu. Saya harap agar kasus saya cepat diproses," bebernya.
Sementara itu, Kasat Reskrim Polrestabes Medan, Kompol Teuku Fathir Mustafa SH SIK yang dihubungi via telepon selulernya dan WhatsApp (WA), tak menjawab. Hingga berita ini dituliskan, pihak kepolisian Polrestabes Medan tak ada memberikan jawaban.