Polda Sumut Siap Berikan Keamanan Saat Paskah, Siagakan 2/3 Personel

menyiagakan 2/3 personil dari jajaran Polsek yang ada di wilayah Sumatera Utara untuk mengamankan perayaan Paskah yang jatuh pada Jumat (7/5/23) mendatang.
"Kami sebagai pihak kepolisian siap memberikan pelayanan pengamanan selama perayaan Paskah bagi umat Kristen dan Katolik yang akan merayakannya," kata Kabid Humas Polda Sumut, Kombes Pol Hadi Wahyudi, Rabu (5/4/23).
Baca Juga:
Dalam rangkaian Paskah nanti, lanjut Hadi, pihak Polda Sumut telah memerintahkan Polres dan Polsek agar menerjunkan personelnya.
Nantinya, lanjut Hadi, sebagian personel juga disiagakan di setiap gereja yang siapkan memberikan keamanan kepada warga yang merayakannya.
Selain gereja, personel juha akan ditempatkan di sejumlah titik yang dianggap rawan akan tindak kejahatan yang dapat mengganggu Kamtibmas.
Langkah ini dilakukan guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat terkhusus bagi yang merayakan Paskah.
"Kita akan berikan yang terbaik dalam pengamanan perayaan hari besar ini," pungkasnya.
Ia pun meminta kepada masyarakat untuk sama-sama menjaga Kamtibmas di Sumatera Utara. "Mari kita sama-sama menjaga kekondusifan di Sumut yang selama ini sudah terjaga," tutupnya.

Bupati dan Wabup Hadiri Perayaan Paskah Dinas Pendidikan Sergai

Pengamanan Secara Ketat di Beberapa Gereja, Polres Labuhanbatu Jamin Keamanan Saat Ibadah Paskah

Meriahkan Paskah, Anak-anak Gang Pelita Gelar Kegiatan Cari Telur Paskah dan Makan Bersama

Perayaan Paskah Jumat Agung di Kota Padangsidimpuan Aman dan Kondusif

Sambut Hari Paskah, Anak-anak Gang Pelita Rayakan Dengan Cari Telur
