Parah, Proyek Pembangunan Pipa di Kampung Lalang Penyebab Kemacetan Berjam-jam

Parah, Proyek Pembangunan Pipa di Kampung Lalang Penyebab Kemacetan Berjam-jam
- Senin, 27 Maret 2023 20:45 WIB
Parah, Proyek Pembangunan Pipa di Kampung Lalang Penyebab Kemacetan Berjam-jam
Foto: Istimewa
Arus lalu lintas yang macet di Simpang Kampung Lalang, Medan.
bulat.co.id -Suasana kemacetan di Simpang Kampung Lalang selama empat jam viral di media sosial (medsos), Senin (27/03/2023). Pasalnya, akibat proyek pembuatan saluran pipa bawah tanah itu, Simpang Kampung Lalang, Kecamatan Medan Sunggal, menjadi macet parah selama empat jam.

Informasi yang diperoleh, Simpang Kampung Lalang, Kecamatan Medan Sunggal, hari ini menjadi viral di dunia maya. Hal tersebut disebabkan proyek pembuatan saluran pipa bawah tanah yang sudah berjalan enam bulan tersebut.

Akibat kemacetan selama empat jam tersebut, para pengendara menjadi kesulitan dan harus mengantri panjang. Pihak kepolisian yang melihat kejadian tersebut, langsung turun mengurangi kemacetan arus lalu lintas yang sudah panjang itu.

Namun, dikarenakan kemacetan selama empat jam itu kendaraan bermotor pun susah diurai karena sudah memanjang. Para pengendara harus rela mengantre panjang di Simpang Kampung Lalang. Tak hanya itu, jalur alternatif pun juga dipenuhi kendaraan dan sejumlah pekerja serta pelajar terjebak macet di lokasi. Mereka pun mengeluh karena mengalami kejadian tersebut.

Sementara itu, Kanit Lantas Polsek Medan Sunggal, Iptu Andrea mengatakan, kemacetan itu sudah berlangsung selama empat jam dan kemacetan itu bukan kali ini saja terjadi melainkan sudah berkali-kali.
Baca juga: Ngaku SPSI dan Pungli Pengantar Oksigen di Rumah Sakit, Preman Langsung Diciduk Polisi

"Arus macet mulai dari pukul 07.00 WIB - 11.00 WIB, berarti sudah hampir sekitar 4 jam lamanya terjadi kemacetannya ini," kata Andre.

Lanjut Andre, adapun penyebab kemacetan tersebut dikarenakan proyek pembangunan pipa yang tidak selesai-selesai juga. Andre mengatakan, proyek pembuatan saluran pipa bawah tanah itu dimulai dari enam bulan yang lalu.

"Personel setiap pagi diturunkan empat orang ke lokasi untuk mengatur arus lalu, tapi karena volume kendaraan cukup besar maka arus lalu lintas pun menjadi macet. Saya berharap agar proyek pembuatan saluran pipa bawah tanah ini secepatnya diselesaikan agar tidak terjadi lagi kemacetan," ungkapnya.

Advertisement
Halaman :
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru