Terbentuknya Remaja Masjid RIMA, Momentum Isra' Mi'raj Diharapkan Masyarakat Meramaikan Masjid

Terbentuknya Remaja Masjid RIMA, Momentum Isra' Mi'raj Diharapkan Masyarakat Meramaikan Masjid
Redaksi - Minggu, 12 Maret 2023 09:40 WIB
Terbentuknya Remaja Masjid RIMA, Momentum Isra' Mi'raj Diharapkan Masyarakat Meramaikan Masjid
Foto: Istimewa
Terbentuknya Remaja Masjid RIMA, Momentum Isra' Mi'raj Diharapkan Masyarakat Meramaikan Masjid
Baca juga: Polres Asahan Cek Kesiapan Personel Jelang Ramadhan

Sementara itu, pengurus Badan Kenaziran Masjid (BKM) Ar-Rahman yang diwakilkan oleh sekretaris Very Fadhly Hutabarat, mengapresiasi terbentuknya kembali remaja masjid di lingkungan tersebut dan juga kegiatan yang telah dibuat saat ini. Ia berharap dengan dibentuknya kembali remaja masjid tersebut dapat bersinergi dengan BKM Ar-Rahman untuk bersama mensyiarkan agama islam melalui masjid dengan mengajak masyarakat khususnya Gang Pelita 2 Ujung untuk meramaikan masjid.

"Kita dari BKM Ar-Rahman mengapresiasi terbentuknya remaja masjid RIMA dan segala kegiatan yang telah dilakukan remaja kita ini. mudah-mudahan pengurus remaja masjid yang baru kita bentuk ini dan bersinergi bersama BKM mensyiarkan agama islam dengan istiqomah berinteraksi dengan masjid dan meramaikan masjid serta mengajak masyarakat sholat berjama'ah di masjid kita. Karena kita prihatin, kurangnya minat masyarakat untuk meramaikan masjid Ar- Rahman mengingat lokasi masjid berada paling ujung dekat pinggiran sungai Deli." Jelas Very Fadhly.

Pantauan awak media, terlihat warga Pelita 2 mulai dari kalangan anak-anak hingga orang tua sangat antusias meramaikan peringatan bersejarah ummat islam yang merupakan tanda kebesaran dari Allah SWT.

(cr/soni)

Advertisement
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru