Tembak Mantan Anggota DPRD Langkat, Polda Sumut Ciduk 5 Pelaku
Tembak Mantan Anggota DPRD Langkat, Polda Sumut Ciduk 5 Pelaku

Foto: Istimewa
Para pelaku penembakan mantan anggota DPRD kabupaten Langkat diamankan Polda Sumut
Baca juga: Ungkap Kasus Penembakan Mantan Anggota DPRD Langkat, Polisi Periksa 22 Saksi
"Tersangka, Tosa pun merencanakan untuk menghabisi nyawa korban. Ini sudah direncanakan Tosa bersama beberapa orang termasuk siapa eksekutornya dan orang yang membantu," jelas RZ Panca Putra Simanjuntak.
RZ Panca Putra Simanjuntak menuturkan, kelima pelaku yang diamankan yakni LS Ginting alias Tosa (26), warga Bukit Dinding, Desa Besilam Bukit Lembasa, Kecamatan Wampu, Kabupaten Langkat; D Bangun (38), warga Desa Timbang Jaya, Kecamatan Bahorok, Kabupaten Langkat; P Sembiring (43), warga Desa Gunung Tinggi, Kecamatan Sirapit, Kabupaten Langkat; MH alias Tio (27), warga Kelurahan Perdamaian, Kecamatan Stabat, Kabupaten Langkat dan SY alias Tato (27), warga Kelurahan Bingai, Kecamatan Wampu, Kabupaten Langka.
"Kelima tersangka ini diamankan dari lokasi yang berbeda-beda. Otak pelaku ditangkap di Kawasan Pancur Batu, Kabupaten Deli Serdang dan eksekutor ditangkap di Kawasan Aceh, sedangkan tiga lainnya diamankan dari kediamannya masing-masing," terang RZ Panca Putra Simanjuntak.
Sebelumnya, mantan anggota DPRD Kabupaten Langkat, Paino (47), tewas ditembak orang tak dikenal (OTK) saat melintas di Devisi I, Desa Basilam BL, Kecamatan Wampu, Kabupaten Langkat, pada hari Kamis (26/1/23) dini hari. Korban, Paino, warga Dusun VII, Bukit Dinding, Desa Besilam Bukit Lembasa, Kecamatan Wampu, Kabupaten Langkat, tewas diduga karena mengalami luka tembak pada bagian dada.
Editor
:
Tags
Berita Terkait

Kapoldasu Irjen Pol Whisnu Hermawan Februanto SIK MH Dukung Kinerja Bank Sumut

Sukhairi Diduga Mangkir dari Panggilan Polda Sumut terkait PPPK 2023.

Kajati Sumut Tuntut Pidana Mati 56 Terdakwa Narkotika: Sampaikan Kinerja saat RDP Dengan Komisi III DPR RI

Nuriyono : Jangan Tekan Hak Azasi EEL Sebagai Warga Negara.

Gagalkan Peredaran 272 Kg Ganja Asal Aceh, Polda Sumut Amankan Dua Pelaku

Ketua DPD KAI Sumut : Terkait Kasus Melibatkan EEL, Penyidik Polda Sumut Tidak Profesional
Komentar