Berikan Pelayanan Terbaik Untuk Publik, Kapolrestabes Medan Terima Penghargaan dari Ombudsman

Kapolrestabes Medan Terima Penghargaan dari Ombudsman
- Kamis, 02 Februari 2023 20:23 WIB
Berikan Pelayanan Terbaik Untuk Publik, Kapolrestabes Medan Terima Penghargaan dari Ombudsman
Foto: bulat.co.id/JS
Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Valentino Alfa Tatareda SH SIK MSi saat menerima penghargaan dari Ombudsman RI Perwakilan Sumut, Abyadi Siregar.
Baca juga: Sumut Masuk 5 Besar Kepatuhan Pelayanan Publik Se-Indonesia

"Polrestabes Medan, akan tetap memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat dengan harapan agar masyarakat di Kota Medan aman, nyaman dan kondusif," ujar Valentino Alfa Tatareda.

Abyadi Siregar dalam kesempatan itu menyampaikan hasil penilaian masyarakat terhadap lembaga kepolisian khususnya Polda Sumut dan polres jajaran.

"Penghargaan ini kita berikan setelah kita lakukan penilaian dari masyarakat terkait kinerja Polrestabes Medan dan jajarannya. Sejauh ini, kinerja dari Polrestabes Medan memang patut diapresiasi karena sudah memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat di Kota Medan," beber Abyadi Siregar.

Sementara itu, Kapolda Sumut, Irjen Pol Drs RZ Panca Putra Simanjuntak MSi mengucapkan terima kasih kepada Ombudsman RI Sumut yang sudah memberikan piagam penghargaan dan hasil penilaian.

"Saya berharap semua polres dijajaran dapat menerima penghargaan atas kinerjanya dalam memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat," ungkapnya.

(Cr1/JS)

Advertisement
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru