Pembelian Lahan Medan Club Kembali 'Digoyang', Kabiro Umum Beri Penjelasan
Kepala Biro Umum Setdaprov Sumut yang baru saja dilantik, Dedi Jaminsyah Putra.
Dedi kembali menerangkan jika Pemprov Sumut telah membeli lahan Medan Club dengan harga senilai Rp457 miliar yang telah dianggarkan pada APBD 2022 sebesar Rp300 miliar dan sisanya Rp157 miliar lebih dianggarkan pada APBD Tahun 2023.
Penetapan besaran nilai harga tanah itu merupakan Hasil Penilaian Pengadaan Tanah yang ditetapkan oleh Kantor Jasa Penilaian Publik (KJPP) Cabang Medan, sekaligus membantah nilai harga tanah Medan Club sebesar Rp600 miliar.
Dedi juga menyebutkan urgensi pembelian lahan yakni untuk membangun kantor satu atap guna memudahkan koordinasi dalam melayani masyarakat.
Pembelian lahan itu juga, untuk memaksimalkan kerja dalam menyatukan berbagai Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang sangat intens berhubungan dengan gubernur, dalam satu kesatuan bangunan.
"Jadi ini untuk mengintegrasikan dalam memudahkan koordinasi dan pelayanan publik. Ini kan secara urgensinya sudah memenuhi," ujar Dedi menirukan kalimat Zulkifli sebagai Kuassa Pengguna Anggaran beberapa waktu lalu itu.
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Petani Sayuran Keluhkan Pencemaran Pabrik Pengolahan Blended Sawit
Bupati Sergai Resmikan Unit Pengolahan Ikan Skala Mikro di Desa Paya Lombang
Sengketa Plasma 80 dengan PT DMK Belum Selesai, Tim Penyelesaian Lahan Minta Presiden Jokowi Turun Tangan
Desa Batu Godang Tapsel Raih Prestasi Gemilang : Bertahan Juara PTP2WKSS Tingkat Provinsi Sumut
Begini Cara Keluar dari WhatsApp Group Tanpa Ketahuan
Tips Mengatasi Kecanduan Gadget Pada Anak
Komentar