Menteri PPA Jamin Perlindungan Anak Korban Rudapaksa di Medan
bulat.co.id - Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (PPA) Republik Indonesia Bintang Darmayanti Prayoga, memjamin perlindungan kepada anak asal Medan korban rudapaksa yang diduga dilakukan pimpinan sekolah.
"Masalah pada anak yang di Medan sudah aman dan dijamin terlindungi. Siapapun anaknya, kita jangan memberikan stigma. Bahkan, jika dia anak seorang pelaku. Anak-anak di Indonesia tetap mendapat perlindungan karena anak-anak penerus bangsa," kata Ayu, Jumat (9/9/2022).
Baca Juga:
Ayu menjelaskan, untuk menangani kasus pelecehan atau kekerasan terhadap anak dibutuhkan sinergi dan kolaborasi semua stakeholder.
"Kami sudah punya perspektif yang sama dengan kepolisian, hakim, kejaksaan untuk menangani kasus pelecehan anak. Kerjasama semua stakeholder sangat membantu. Tidak hanya menyelesaikan masalah, tetapi juga mencegah terjadinya pelecehan terhadap anak di masa mendatang," tambahnya.
Perlu diperhatikan, kata Ayu, undang-undang perlindungan anak yang lebih spesialis masih dibutuhkan untuk mengisi kekosongan undang-undang yang sudah ada. Undang-undang yang lebih rinci sebagai upaya dalam memberikan keadilan pada korban dan efek jera pada pelaku.
Sebelumnya, diberitakan seorang anak perempuan berusia 10 tahun asal Medan telah menjadi korban rudapaksa. Diduga pelaku lebih dari satu orang yang merupakan oknum pengurus sekolah.
Menurut Ibu korban, peristiwa ini telah dilaporkan ke Polrestabes Kota Medan dengan nomor laporan 1769 tertanggal 10 September 2021. Ibu korban menambahkan berkas kasus tersebut telah dilimpahkan ke Polda Sumatera Utara (Sumut), namun hingga kini belum ada penetapan tersangka. (Red)