Sengketa Pilakdes di Madina Menunggu Ketetapan Bupati

- Rabu, 22 Februari 2023 17:40 WIB
Sengketa Pilakdes di Madina Menunggu Ketetapan Bupati
Istimewa
bulat.co.id -Sengketa Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) di Kabupaten Mandailing Natal (Madina) menunggu ketetapan bupati.

Plt Kepala Dinas Pemeberdayaan Masyrakat Daerah (PMD) Kabupaten Madina, Mainul Lubis mengatakan sengketa calon Kepala Desa terkait hasil perhitungan suara, maupun aduan yang lainnya pada pemilihan kepala desa serentak tahun 2022, saat ini sudah selasai diproses.

Baca Juga:Pilkades Serentak di Karo Berjalan Lancar dan Aman

"Saat ini proses sengketa dari pemerintah daerah sudah selesai kita kerjakakan. Tinggal hanya penetapan, disamping bagian hukum dan nasehat dari hukum. Dan kalau kita kaji dalam pambahasan sengketa ini sudah megerucut artinya ada satu kesimpulan," kata Mainul Lubis di ruang kerjanya, Rabu (22/2/2023).

Kemudian, hasil dari proses sengketa tersebut belum bisa diputuskan Pemerintah Daerah karena masih menunggu pertimbangan hukum dan ketetapan Bupati Madina.

Advertisement
Editor
:
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru