GAMKI NTT Minta Rawat Toleransi Keagamaan dan Dukung ASEAN Summit di Labuan Bajo

bulat.co.id -Dewan Pimpinan Daerah Gerakan Angkatan Muda Kristen Indonesia (DPD GAMKI) Provinsi NTT menyerukan kepada semua pihak yang ada di wilayah Flobamorata agar tetap menjaga dan merawat toleransi.
"Tetap rawat dan jaga toleransi dan suasana yang kondusif agar hari raya Lebaran di NTT berjalan dengan aman dan damai," ujar Ketua DPD GAMKI NTT, Gadi Buli didampingi Sekretaris DPD GAMKI NTT, Simon Petrus Nilli dan sejumlah pengurus, Jumat, (21/4/2023).
Baca Juga:
Semangat toleransi dan suasana yang kondusif serta keamanan selama perayaan hari-hari besar keagamaan menjadi tanggung jawab bersama semua kompenen masyarakat.
"Aspek keamanan dan kenyamanan pun menjadi hal penting dalam perayaan hari raya Idul Fitri 1444 Hijiriah di tahun2023 ini," tambah Gadi-alumni Fakultas Hukum Undana itu.
Karena itu DPD GAMKI NTT menyerukan kepada masyarakat NTT untuk menjaga situasi yang tenang menjelang Lebaran dan saat hari raya Lebaran, kondisi yang aman dan kondusif diharapkan tercipta saat malam takbiran baik di darat dan di laut pada Jumat malam serta sholat Ied di sejumlah lokasi pada Sabtu pagi.
GAMKI juga berharap kepada umat yang tidak merayakan Lebaran agar membantu menciptakan situasi yang kondusif dimulai dari lingkungan sendiri.