Dua Pria Terekam CCTV Curi Uang dari Kota Amal Masjid
bulat.co.id - Dua pria tertangkap kamera CCTV sedang mencuri uang dari kotak amal di Masjid Nurul Ihsan yang berlokasi di Kelurahan Nagahuta Blok 1 Kecamatan Simarimbun Kota Pematang Siantar, Kamis (15/9/2022) pukul 02.53 WIB.
Satu diantaranya memakai kaos oblong warna hitam, celana pendek hitam dan mengenakan topi warna maron. Sedangkan rekannya terlihat memakai jaket berwarna hitam dan celana panjang berwarna krem.
Baca Juga:
Kejadian pencurian ini dibenarkan wakil ketua Badan Kemakmuran Masjid (BKM) Nurul Ihsan Sutrisno.
"Kami pukul 04.00 WIB dari rumah ke sini untuk buka masjid. Karena kalau nggak saya buka, jemaah salat subuh kan nggak bisa masuk kemari. Saya masuk dari belakang," kata Sutrisno Jumat (16/9/2022).
Ternyata, tidak hanya satu kotak amal yang diambil. Kotak amal lainnya juga dirusak dan seluruh isi, berupa uang kertas digondol oleh pelaku yang sampai saat ini belum diketahui identitas dan keberadaannya.
"Saya lihat juga kota amal lain sama juga. Jadi dua kotak amal yang diambil. Uang-uang kertas aja yang diambil. Ini baru pertama kali terjadi,” tambah Sutrisno.
BKM Nurul Ihsan sendiri sudah dikunjungi Bhabinkamtibmas setempat untuk menindaklanjuti terjadinya pencurian kotak Infaq tersebut.
"Semalam Bhabinkamtibmas udah datang. Kalau laporan resmi ke polisi belum, masih diskusi dulu dengan pengurus BKM," katanya.
Kasus pencurian kotak amal di masjid ini menjadi perhatian masyarakat setelah viral di media sosial. (ES)