Pemakaman Satu Keluarga Wartawan Tewas Terbakar Berlangsung

Dede Basyri Hasibuan - Jumat, 28 Juni 2024 18:00 WIB
Pemakaman Satu Keluarga Wartawan Tewas Terbakar Berlangsung
bulat.co.id/dede basyri hasibuan/suasana berlangsungnya proses pemakaman satu keluarga wartawan Kabupaten Karo, Rico Sempurna Pasaribu.
bulat.co.id - KARO | Siang itu, langit biru yang berarak mulai menghitam, seakan ikut menunjukan kesedihan nya. Kesedihan tanpa terlihat jelas dari raut wajah sejumlah pelayat, mulai dari pihak keluarga, tetangga serta awak media, yang merupakan teman kerja korban kebakaran satu keluarga Rico Sempurna Pasaribu, yang terjadi pada Kamis (27/6/2024) dini hari.

Advertisement
Rico Sempurna Pasaribu (47) istri Elfrida Ginting (48) anak Sudi Investi Pasaribu (12) dan cucu Loin Situngkir (3) di makam kan di Taman Pemakaman Umum (TPU) Desa Salit, Kecamatan Tiga Panah, Kabupaten Karo, Jumat (28/6/2024).

Baca Juga:
Isak tangis semakin pecah disaat peti korban satu keluarga mulai dimasukan, usai di autopsi pihak Rumah Sakit Bhayangkara Medan.

Ibu korban boru Harianja terlihat terus meraung raung, meratapi kepergian putra, menantu, cucu dan cicit nya.

Adik korban, Liber Pasaribu mengungkapkan kepribadian abang nya tertutup sama pihak keluarga. Sangat jarang mau bercerita apa, yang sedang dirasakannya, baik cerita keluarganya serta kerjaannya.

"Pihak keluarga hanya ingin, peristiwa yang menimpa satu keluarga abang kami ini dapat terungkap secara terang benderang. Agar isu - isu di masyarakat tidak menjadi berkembang, dengan adanya pra duga peristiwa kebakaran ini.

Karena banyak beredar informasi, dan isu lainnya di lapangan soal penyebab dari kebakaran ini, yang sengaja dibakar lah karena sesuatu hal," pungkasnya.

Salah satu rekan korban, O Ginting sangat terkejut atas peristiwa, yang menimpa satu keluarga media online tersebut. Dimata O Ginting, Sempurna Pasaribu merupakan teman, yang riang. Meski keras dalam berpendapat, tetapi dia juga dapat, dan mau mengalah apa bila kita bisa menjatuhkan nada bicara nya.

"Mungkin sebagian rezeki, yang kita berikan kepada pihak keluarga, bermanfaat untuk keperluan proses pemakaman, atau acara di rumah duka, tidak sepadan atas kepergian satu keluarga Sempurna Pasaribu, dialami ibunda tercinta nya," pungkas O Ginting.

Editor
: Hendra Mulya
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru