Tragedi dalam Tugas: Kisah Pahlawan Penyelam Malaysia yang Gugur saat Operasi Pemulihan

Redaksi - Kamis, 29 Agustus 2024 14:30 WIB
Tragedi dalam Tugas: Kisah Pahlawan Penyelam Malaysia yang Gugur saat Operasi Pemulihan
ANTARAFacebook Tentera Laut Diraja Malaysia.
Kapal Kerajaan (KD) Pendekar milik Angkatan Laut Kerajaan Malaysia (TLDM).
bulat.co.id -MALAYSIA ISeorang penyelam dari Angkatan Laut Kerajaan Malaysia (TLDM) meninggal dunia saat menjalankan tugas penyelamatan kapal pada Rabu (28/8).

Laskar Kelas (LK) I PLM Arman San Hermansa ditemukan tewas di perairan Tanjung Pengelih, Johor, Malaysia, saat sedang melakukan operasi salvage pada Kapal Kerajaan (KD) Pendekar bersama perwira lainnya dari Markas Selam dan Peperangan Periuk Api.

Advertisement

Kapal TLDM KD Pendekar mengalami kebocoran pada hari Minggu (25/8) pukul 12.00 siang waktu setempat di posisi 2 batu nautika Tenggara Tanjung Penyusop, Johor, saat sedang melaksanakan operasi.

Baca Juga:

Dalam sebuah pernyataan, Bagian Komunikasi Strategik Markas Tentara Laut mengatakan bahwa kebocoran pertama kali terdeteksi di ruang mesin kapal yang kemudian menyebar dengan cepat dan tidak terkendali.

Editor
: Dedi S
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru