Asal Mula Kesultanan Melayu Deli dan Istana Maimun Medan: Sultan Iskandar Muda Kirim Panglima Gocah Pahlawan

Andy Liany - Minggu, 19 Mei 2024 12:06 WIB
Asal Mula Kesultanan Melayu Deli dan Istana Maimun Medan: Sultan Iskandar Muda Kirim Panglima Gocah Pahlawan
net
Simbol Kesultanan Deli

Mereka tanpa kenal lelah menggali tanah, sebagaimana terlihat waktu Kedah dikepung, dan khususnya waktu Deli dikepung.

Advertisement

Deli adalah kota yang sangat kuat sekali dan dipertahankan mati-matian oleh prajurit terbaik Deli.

Baca Juga:

Gubernur Malaka sendiri sesumbar bahwa Aceh bisa saja mengalahkan Malaka, tapi tidak akan mampu mengalahkan Deli.

Bukanlah Iskandar Muda namanya bila tidak mampu membuktikan dirinya penguasa negeri bawah angin.

Raja mengirim prajurit terbaik dalam jumlah yang terbatas namun memiliki kemampuan tempur yang luar biasa dan ahli-ahli strategi dalam pertempuran.

Sultan Iskandar Muda yang berkuasa di Kesultanan Aceh mengirim Panglimanya bernama Gocah Pahlawan sekitar tahun 1612.

Panglima Aceh ini kemudian memerintahkan penggalian parit-parit besar, tanah didorong sedemikian rupa hingga dengan kerugian sedikit saja, Deli direbut dalam waktu kurang dari enam minggu.

Sebuah strategi jitu pengepungan kota terbaik saat itu.

Sang Laksamana perwira pilihan Aceh ini akhirnya menjadi pemimpin yang mewakili kerajaan Aceh di Tanah Deli setelah menaklukannya.

Gocah Pahlawan membuka negeri baru dengan memanfaatkan kebesaran imperium Aceh untuk memperluas Kesultanan Deli.

Gocah Pahlawan telah berhasil memajukan Kerajaan Deli dan sekitar tahun 1632 kawin dengan putri Deli. Dari perkawinan keduanya lahir garis keturunan raja-raja Deli.

Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru