99 Tebak-tebakan Lucu Biking Ngakak, Isi Waktu Luang Bareng Anak dan Keluarga Lebih Berharga

Andy Liany - Selasa, 27 Februari 2024 13:00 WIB
99 Tebak-tebakan Lucu Biking Ngakak, Isi Waktu Luang Bareng Anak dan Keluarga Lebih Berharga
net
Ilustrasi.

51. Kenapa Superman kalau terbang arahnya ke Matahari?

Advertisement

Jawab: karena di Matahari lagi diskon besar-besaran

Baca Juga:

52. Kenapa Batman pakai topeng?

Jawab: karena malu celana dalamnya kelihatan

53. Kenapa Superman bisa terbang?

Jawab: kalau bisa nyopir namanya bukan Superman tapi sopirmen

54. Kenapa Superman menjauhi matahari?

Jawab: karena takut 's' nya mencair

55. Kenapa anjing laut ada kumisnya?

Jawab: buat nakut-nakutin kucing laut

56. Kenapa ada sepeda motor mereknya Yamaha?

Jawab: karena dibuat di Jepang, kalau dibuat di Arab mereknya Yamahmud

57. Kenapa orang takut hujan?

Jawab: soalnya hujan datangnya keroyokan

58. Kenapa kalau turun dari kendaraan harus kaki kiri terlebih dahulu?

Jawab: karena kalau kepala lebih dulu itu namanya nyungsep

59. Kenapa ayam berkokok matanya merem?

Jawab: karena sudah hafal teksnya

60. Kenapa kita nggak boleh memberikan utang kepada si Budi?

Jawab: karena ada pepatah bilang, 'utang nyawa dibayar nyawa, utang Budi dibawa mati.'

61. Kenapa orang suka berkhayal?

Jawab: gratis sih, coba kalau bayar pasti pada nggak suka

62. Kenapa mayat dikubur?

Jawab: karena kalau dimakan jadinya Sumanto dong

63. Kenapa hantu cewek umumnya pakai daster panjang?

Jawab: karena kalau pakai tanktop, kuburan jadi ramai bunyi 'suit-suit'

64. Kenapa anak kucing dan anak anjing suka berantem?

Jawab: wajarlah, namanya juga anak-anak

65. Ada kucing dikejar anjing, tetapi sampai di perempatan kucing berhenti. Ayo kenapa?

Jawab: karena lagi lihat kanan kiri, mau menyeberang kan?

66. Kenapa kita harus menyeterika baju sebelum dipakai?

Jawab: karena nggak mungkin kita menyeterika baju saat dipakai

67. Apa bedanya manusia dengan semut?

Jawab: kalo manusia bisa kesemutan sedangkan semut tidak bisa kemanusiaan

68. Kenapa kelinci kalo ketemu babi loncat-loncat?

Jawab: karena dia senang bapak ibunya bukan babi

69. Saya memiliki tiga kepala, tiga kaki, tiga tangan, dan tiga jari. Siapakah saya?

Jawab: pembohong

70. Nenek-nenek jatuh di kali, munculnya di mana?

Jawab: di koran

71. Kalo kamu di tempat gelap dan dingin, kamu punya satu korek api. Di situ ada obor, lilin, dan kayu bakar. Apa yang pertama-tama kamu hidupin?

Jawab: korek api dong

72. Batang apa yang nggak ada akar, batang, dan daun, tetapi ada kotorannya?

Jawab: batang hidung

73. Apa beda Superman dengan Suparman?

Jawab: bedanya, celana dalam Superman ada di luar sedangkan celana dalam Suparman ada di dalam

74. Jam apa yang sangat berguna bagi karyawan?

Jawab: jamsostek

75. Raja kalau sudah meninggal, anaknya jadi apa?

Jawab: ya jadi yatim

76. Buah apa yang hanya diketahui oleh monyet?

Jawab: kalau aku sih nggak tau, aku kan bukan monyet

77. Apa bahasa Inggrisnya orang Bali sedang jalan-jalan keliling Amerika?

Jawab: Made in Amerika

78. Negara apa yang penduduknya cowok semua?

Jawab: Bang Ladesh

79. Gajah terbang kelihatan apanya?

Jawab: kelihatan bohongnya. Mana ada gajah terbang

80. Angin warnanya apa?

Jawab: merah. Coba kerokan, pasti warnanya merah. Nah, itulah warna angin

81. Bunga apa yang tumbuhnya nggak di tanah dan banyak ditemukan di bawah meja?

Jawab: bunga hidung alias upil

82. Daun apa yang nggak boleh disentuh?

Jawab: daun touch me

83. Apa bedanya tukang pajak dengan tukang palak?

Jawab: kalau tukang pajak nagihnya pakai surat, tapi kalau tukang palak nagihnya pakai urat

84. Ikan apa yang matanya banyak nggak bisa dihitung?

Jawab: ikan teri satu ember

85. Kenapa Jepang bisa maju?

Jawab: karena di sana anak umur 5 tahun sudah bisa bahasa Jepang

86. Lahir di Arab, besar di Arab, tapi nggak bisa bahasa Arab

Jawab: unta

87. Binatang apa yang kakinya lima?

Jawab: anjing kencing ngobrol sama ayam

88. Berubah jadi apa seekor anjing ketika mati lampu?

Jawab: berubah jadi gelap

89. Binatang apa yang aneh?

Jawab: serigala berbulu domba

90. Siapa penemu lampu?

Jawab: RA Kartini, karena habis gelap terbitlah terang

91. Orang mana yang sering jalan-jalan ke Matahari?

Jawab: orang Indonesia

92. Lima orang berjalan di bawah satu payung kecil, tapi kenapa tidak ada satu pun orang yang kehujanan?

Jawab: karena memang tidak hujan

93. Apa yang walaupun dipotong berkali-kali tetap panjang?

Jawab: kacang panjang

94. Kalau gajah, apanya yang besar?

Jawab: kandangnya

95. Apa persamaan air panas dengan orang mengantuk?

Jawab: sama-sama menguap

96. Burung apa yang bisa terbang sampai ke langit?

Jawab: burung nekat

97. Apa bahasa Indianya rambut lagi kusut?

Jawab: aachak achakee rham buthe

98. Waktu hidup dinyanyiin, waktu mati ditepukin, hayo apa?

Jawab: lilin ulang tahun

99. Dalam pertandingan sepak bola ada babak pertama dan kedua. Biasanya di tengah-tengah permainan ada babak yang seru, apa itu?

Jawab: babak belur, karena pemainnya pada berantem



Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru