Lagi Asyik Main Gitar Bersama Teman, Pria di Rohil Ditangkap Polisi, Ternyata Positif Narkoba

Denni France - Jumat, 27 Oktober 2023 08:02 WIB
Lagi Asyik Main Gitar Bersama Teman, Pria di Rohil Ditangkap Polisi, Ternyata Positif Narkoba
Pelaku SW saat diamankan di Polres Rokan Hilir.
bulat.co.id - Tim Opsnal Satresnarkoba Polres Rokan Hilir menangkap seorang pemuda berinisial SW alias Batak (20), Selasa (24/10/23) kemarin, sekitar pukul 18.00 Wib.

SW diamankan saat tengah asik bermain gitar bersama temannya di rumahnya jalan Sido Maju Lapangan C, Kelurahan Tanjung Medan Barat, Kecamatan Pujud, Kabupaten Rokan Hilir.

Advertisement

"Dari SW kita berhasil menyita barang bukti 1 buah dompet warna coklat, 11 plastik yang masing-masing berisi diduga narkotika jenis sabu," ujar Kapolres Rokan Hilir AKBP Andrian Pramudianto melalui Kasi Humas Iptu Yulanda Alvaleri, Kamis (26/10/23).

Baca Juga:

Selain SW, polisi juga mengamankan 3 temannya yang saat itu berada di lokasi penangkapan.

"Selain SW kita mengamankan 3 orang temannya, yang ikut duduk bermain gitar bersamanya, inisial BS alias Bayu (27), HA alias Ari (20) dan EN (47)," lanjut Kasi Humas.

Saat petugas menanyakan apa kaitan laki-laki yang berinisial BS, HA dan EN yang pada saat itu berada di halaman rumahnya, SW menerangkan kalau teman-temannya tersebut adalah tetangganya yang berkunjung untuk bermain gitar.

SW menyebut, ketiganya tidak ada kaitannya dengan narkotika miliknya.

Setelah itu SW bersama teman temannya beserta barang bukti di bawa ke Polres Rokan Hilir guna pemeriksaan lebih lanjut.

"Untuk hasil tes urine, saudara SW alias Batak, saudara BS alias Bayu saudara HA alias Ari, ini positif, sedangkan saudara EN negatif," tutur Iptu Yulanda Alvaleri.

Kasi Humas Polres Rohil Iptu Yulanda Alvaleri menjelaskan, pengungkapan itu berhasil berdasarkan Informasi masyarakat yang dapat dipercaya, bahwa di daerah Lapangan C (TKP) itu sering terjadi penyalahgunaan narkotika jenis sabu sabu.

"Tim opsnal yang mendapatkan informasi tersebut melakukan penyelidikan, dan tim opsnal langsung menuju tempat yang dimaksud, sesampainya di lokasi, terlihat beberapa orang laki laki sedang bermain gitar didepan rumah, kemudian dilakukan penggeledahan badan terhadap beberapa orang laki laki tersebut dan tidak ada di temukan barang bukti berupa narkotika," ungkapnya.

Tidak sampai disitu, tim melanjutkan penggeledahan di depan rumah tersebut, tepat di dekat tempat sepatu, ditemukan 1 buah dompet kecil warna coklat, yang di dalamnya berisikan 8 paket kecil, dan 2 paket sedang yang masing masing berisi butiran kristal bening, diduga narkotika jenis sabu.

"Terhadap tersangka disangkakan sebagaimana dimaksud dalam Pasal 114 Jo Pasal 112 UU RI Nomor 35 tahun 2009 tentang Narkotika," pungkasnya.

Halaman :
Editor
: Andy Liany
Tags
Berita Terkait
Komentar
Berita Terbaru