Viral Petugas Dishub Medan 'Ditikam' Pengendara Motor
Kabid Pengendalian Pengembangan dan Keselamatan (PP&K) Dishub Kota Medan Richard Medy saat dikonfirmasi membenarkan jika korban merupakan petugas dari Dishub Kota Medan.
Baca Juga:
"Benar itu anggota kita, namanya Agung Prabowo dan sehari-hari bertugas mengatur lalu lintas di lokasi," ucap Richard.
Dijelaskannya, aksi penganiayaan itu terjadi lantaran pelaku tak terima ditegur korban saat mengatur lalu lintas. Korban dan pelaku sempat terlibat cekcok dan perkelahian.
"Saat berkelahi, pelaku memang sempat akan menikam korban menggunakan pisau, namun korban mengelak. Korban hanya mengalami luka memar akibat ditolak pelaku," jelasnya.
Dengan kejadian itu, kata Richard, korban sudah membuat laporan ke Polsek Sunggal dan berharap pihak kepolisian bisa segera menangkap pelaku.
"Korban sudah buat laporan dan akan kita beri pendampingan agar masalahnya bisa segera selesai," pungkasnya.